Mourinho: Penampilan Chelsea Naik Turun

Manajer kebangsaan Portugal itu mengeluh soal penampilan anak didiknya yang tidak konsisten.

oleh Bagusthira Evan Pratama diperbarui 05 Apr 2014, 11:20 WIB
Jose Mourinho (AFP/ Franck Fife)

Liputan6.com, London: Chelsea dibayang-bayangi hasil buruk saat menjamu Stoke City, Sabtu (5/4/2014) malam WIB. Meski akan tampil di Stamford Bridge, Chelsea diprediksi bakal kesulitan menahan gempuran Peter Crouch dan kawan-kawan.

Pada dua laga sebelumnya, Chelsea dipaksa menelan kekalahan. Setelah menang 6-0 dari Arsenal, The Blues tak berdaya saat bentrok dengan Crystal Palace di Liga Premier dan Paris Saint Germain di ajang Liga Champions.

Penampilan inkonsisten para pemain Chelsea diakui Jose Mourinho. Ia mengatakan bahwa tim asuhannya memiliki penampilan yang kurang stabil hingga saat ini.

"Kami adalah tim yang mengalami pasang surut. Kami memiliki pemain yang tak mampu menjaga stabilitas. Mereka memiliki penampilan yang naik turun," keluh Mourinho yang dikutip dari Sky Sports.

Saat menghadapi Palace 29 Maret lalu, Chelsea kalah dengan skor 0-1. Lima hari kemudian, John Terry Cs ditaklukkan 1-3 saat tandang ke markas PSG.

Tim milik Roman Abramovich tersebut memang masih berpeluang menjuarai Liga Premier dan Liga Champions. Namun hal itu justru bisa menjadi bumerang bagi mereka. Sebab konsentrasi para pemain Chelsea pastinya bakal terpecah khususnya saat menghadapi laga akhir pekan ini. (Van)

Rekomendasi

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya