Sukses

Warganet Geger Kabar Coldplay Manggung di Jakarta 15 November 2023, Padahal Belum Terkonfirmasi

Warganet geger mendengar kabar Coldplay bakal manggung di GBK Senayan Jakarta pada 15 November 2023.

Liputan6.com, Jakarta - Kabar tentang band Inggris Coldplay yang bakal menggelar tur konser Asia terus dinanti-nanti penggemar di Tanah Air.

Apalagi, dalam tur Asia kali ini, Coldplay dikabarkan bakal mampir ke Indonesia untuk konser, setelah pada 2017 Indonesia jadi negara yang dilewatkan band yang digawangi Chris Martin dan kawan-kawan ini.

Terbaru, akun hiburan @jkt.spot mengunggah video konser Coldplay dan menyematkan tanggal konser di Indonesia.

Tertulis di sana, "Confirmed! Coldplay at GBK Jakarta 15 November 2023."

Unggahan tersebut pun discreenshot oleh banyak pengguna medsos dan mengunggahnya kembali ke akun media sosial masing-masing.

Respon mereka atas kabar dari akun Instagram @jkt.spot pun terbelah. Ada warganet yang menganggap kabar ini resmi dan ada pula yang masih bertanya-tanya apakah kabar ini benar apa adanya.

Warganet pun banyak yang memilih untuk menunggu pengumuman resmi dari band Coldplay maupun promotor yang bakal membawa mereka konser di Jakarta tahun ini.

Lantas apakah kabar bahwa Coldplay bakal manggung di GBK Senayan Jakarta pada 15 November 2023 benar adanya?

Tekno Liputan6.com mencoba mencari tahu kebenaran informasi tentang kabar konser Coldplay di Indonesia ini di laman www.coldplay.com. Laman tersebut selalu meng-update berbagai informasi resmi seputar tur dunia Coldplay di berbagai benua.

Kendati demikian, dari berbagai benua dan negara yang bakal dikunjungi Coldplay, belum ada pengumuman seputar konser mereka di Asia maupun negara-negara mana saja yang dikonfirmasi bakal disambangi.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Respon Warganet Terbelah, Ada yang Ingin Segera Menabung untuk Beli Tiket Konser Coldplay

Adapun sejauh ini dari website www.coldplay.com, baru terkonfirmasi Coldplay menggelar tur konser di berbagai negara di Eropa, Amerika Serikat, dan Amerika Latin. Sementara jadwal atau informasi tur mereka di Asia belum diumumkan.

Bicara soal warganet, warganet pun mempertanyakan apakah kabar ini benar adanya.

"Apakah Coldplay ke Indonesia ril?" cuit @ras***.

Ada pula warganet yang langsung semangat untuk bisa menonton konser Coldplay jika benar akan diadakan di Indonesia.

"Uang bisa dicari, Coldplay ke Indonesia cuma sekali, kita war sampai mati, yuk bisa yuk nunggu sampai tanggal 9 Mei," kata seorang pengguna Twitter.

Pengguna Twitter lainnya menyebut dirinya enggan percaya jika belum ada unggahannya di akun Instagram resmi band tersebut. "Belum mau percaya Coldplay di Indonesia, kalau belum ada postingannya di akun IG Coldplay-nya langsung," kata pengguna @dri***.

3 dari 4 halaman

Sandiaga Uno Bocorkan Coldplay Bakal Konser di Indonesia

Sebelumnya, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno baru saja bikin heboh di Instagram. Ia membagikan video di akun Instagram miliknya yang mengindikasikan kalau band Coldplay bakal manggung di Indonesia, tepatnya di Jakarta.

Tapi, sayangnya video itu kemudian dihapus. Buntutnya, jadi banyak yang penasaran apakah Coldplay memang bakal manggung di Jakarta atau tidak.

Meski sudah dihapus, warganet sudah bergerak cepat. Potongan video maupun tangkapan layar dari unggahan itu dibagikan ulang di berbagai akun media sosial. Salah satunya di akun Twitter @edosimo.

"Sandiaga uno ngepost di IG abis ketemu sama promotor konser Coldplay di Jakarta. Trus beberapa menit kemudian diapus. Ga tahu mau direpublish atau ga sengaja kepost tuh alias masih confidential," cuit akun tersebut pada Kamis (20/4/2023).

 

 

4 dari 4 halaman

Harga Tiket Konser Coldplay di Indonesia Masih Didiskusikan?

"Hintnya: venue GBK, kapasitas 70k, tahun ini, dan ada kemungkinan shownya 2 hari. Harga tiket masih didiskusikan," sambungnya.

"Kayaknya maksud Pak Sandi masukin video ini ke draft, tapi malah ke posting. karna Coldplay belum umumin draft concert di bulan Okt-Nov '23. atau memang sengaja aja buat issue ini semakin kuat," komentar seorang warganet.

Dalam video itu, Sandiaga Uno terlihat sedang bertemu dengan PK Entertainment, promotor yang kabarnya bakal membawa Coldplay ke Jakarta.

Sandiaga terlihat sangat excited dan mengemukakan betapa pentingnya konser seperti ini buat Indonesia. Dia juga bilang bila PK Entertainment sangat hebat dalam membawa artis internasional ke Indonesia.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.