Sukses

Samsung AI Forum 2021 Bahas Masa Depan Kecerdasan Buatan untuk Manusia

Samsung Electronics baru saja menggelar Samsung AI Forum 2021 yang membahas dan mendiskusikan arah penelitain AI untuk masa depan.

Liputan6.com, Jakarta - Samsung Electronics baru saja menggelar Samsung AI Forum (SAIF) yang kelima secara online. Event yang diadakan pada 1 dan 2 November ini mempertemukan akademisi dan pakar AI (Artificial Intellegence) ternama dunia untuk berdiskusi dan menentukan arah penelitian.

Para pembicara yang hadir dalam gelaran ini mewakili berbagai bidang untuk memperkenalkan algoritma AI yang baru dikembangkan, serta solusi AI inovatif yang bermanfaat.

Dalam keterangan resmi yang diterima, Minggu (14/11/2021), salah satu topik yang dibahas dalam Samsung AI Forum hari pertama adalah pengembangan AI untuk solusi masalah umum.

Diselenggarakan oleh Samsung Advanced Institute of Technology (SAIT), hari pertama gelaran ini dibuka dengan sambutan dari Vice Chairman dan CEO of Samsung Electronics, Dr. Kinam Kim.

"Transformasi digital telah dipercepat di setiap industri, dimana data science dan machine learning menjadi dasarnya," tuturnya. Acara ini juga menampilkan talent dan peneliti yang menonjol di bidang AI, termasuk pemberian penghargaan Samsung AI Researcher of the Year 2021.

Lalu ada pula diskusi panel yang mempertemukan para akademisi dalam percakapan interaktif dan berbagi wawasan. Diskusi ini juga menawarkan kesempatan bagi mahasiswa yang jurusannya terkait bidang Ai berbagi minat dengan para ahli dan menerima saran.

Selain itu, hari kedua dipandu oleh Samsung Research. Sesi ini diisi oleh President dan Head of Samsung Research, Dr. Sebastian Seung.

"AI adalah teknologi yang membuat kehidupan orang menjadi lebih baik,” tuturnya. Lalu sesi kedua membahas menampilkan para ahli berbagi pendapat tentang cara AI berdampak pada kehidupan orang-orang di masa depan.

* Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Samsung Jerman Bagi-Bagi Kain Lap Pembersih Gratis, Sindir Apple?

Di sisi lain, Samsung tampaknya tak mau kalah dari Apple soal kain lap untuk perangkat mereka, dan memutuskan untuk menawarkan produk serupa untuk pelanggan.

Blog Galaxy Club Belanda melaporkan, seribu pengguna pertama aplikasi Samsung Members di Jerman, mendapatkan penawaran berupa kain lap pembersih hitam 20x20 centimeter secara gratis.

Mengutip 9to5Mac, Kamis (11/11/2021), blog ini juga melaporkan, dari seribu kain lap yang disediakan oleh perusahaan asal Korea Selatan itu, semuanya sudah habis.

"Anda tidak perlu membayar apa pun – itu akan dikirim ke rumah Anda secara gratis melalui pos," tulis blog tersebut.

Laporan itu juga menyebutkan, penawaran lap gratis ini diberikan bagi semua pembeli smartphone-nya, termasuk Galaxy A52s, Galaxy S21, Galaxy Z Flip3, Galaxy Z Fold3, hingga model yang lebih lama dan lebih murah. 

3 dari 3 halaman

Sindir Apple?

Tidak diketahui apakah Samsung akan kembali menawarkan kain lap khusus semacam ini.

Dikutip dari GSM Arena, tampaknya promo ini hanya tersedia secara terbatas di Jerman dan tidak diketahui apakah akan ada di wilayah lain.

Apa yang dilakukan Samsung Jerman ini sendiri seakan mencoba menyindir Apple, yang beberapa waktu lalu menjual produk kain lap eksklusif untuk membersihkan perangkat mereka.

Meski dijual dengan harga USD 19 atau sekitar Rp 271 ribu menurut kurs Kamis (11/11/2021), tampaknya produk tersebut masih tetap dinikmati oleh konsumen.

(Dam/Ysl)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.