Sukses

Inggris Larang Warganya Gunakan Ponsel saat Pengemudi

Perubahaan undang-undang ini mengisi celah hukum yang belum mampu menjerat pengemudi yang dapat menggunakan ponsel untuk bermain gim atau mengambil foto.

Liputan6.com, Jakarta - Pemerintah Inggris menetapkan pada tahun depan akan menjadi ilegal bagi siapa pun untuk mengambil dan menggunakan ponsel mereka saat mengemudi.

Perubahaan undang-undang ini mengisi celah hukum yang belum mampu menjerat pengemudi yang dapat menggunakan ponsel untuk bermain gim atau mengambil foto.

Namun, menurut Department for Transport, sebagaimana dikutip dari BBC, Senin (19/10/2020), undang-undang baru ini masih membolehkan pengemudi untuk menggunakan ponselnya dengan cara menghubungkan ponsel ke aksesori bebas genggam (hands-free).

Sebelum undang-undang baru ini berlaku pada tahun depan, saat ini pengguna juga dilarang melakukan panggilan telepon dan mengirim pesan teks ketika sedang mengemudi.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Pernyataan Menteri

Road Minister Baroness Vere menyebut aksi menggunakan ponsel saat sedang mengemudi sebagai kegiatan "mengganggu dan berbahaya" dan pengemudi yang berisiko sudah "terlalu lama bisa lolos dari jerat hukuman".

Perubahan hukum akan berlaku di seluruh Inggris dan diharapkan mulai berlaku awal tahun depan, tetapi hal ini juga tergantung pada hasil konsultasi.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.