Sukses

Pesaing TikTok Rajai App Store dengan Cara Bayar Pengguna yang Tonton Video

Aplikasi pesaing TikTok, Zynn, memberikan bayaran pada pengguna yang melakukan sign up, menonton video, dan mengajak orang lain untuk ikutan mengunduhnya.

Liputan6.com, Jakarta - TikTok kini punya pesaing, yakni aplikasi bernama Zynn. Aplikasi Zynn hampir menyerupai TikTok.

Meski begitu, Zynn memberikan bayaran pada pengguna yang melakukan sign up, menonton video, dan mengajak orang lain untuk ikutan mengunduhnya.

Mengutip laman The Verge, Minggu (31/5/2020), aplikasi Zynn dirilis pada awal Mei lalu.

Laporan Mashable menyebutkan, aplikasi Zynn kini jadi aplikasi gratisan nomor satu di toko aplikasi App Store. Sementara di Google Play, Zynn masuk ke daftar top 10 aplikasi Android.

Media menganggap Zynn merupakan aplikasi kloningan TikTok. Pasalnya aplikasi ini memiliki antarmuka yang mirip dengan TikTok.

Keduanya juga menyuguhkan konten video pendek berorientasi portrait. Adapun perbedaannya adalah penghitung waktu mundur dengan tanda dolar yang melayang di tiap video di Zynn.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Pakai Sistem Poin

Ketika pengguna menonton video, timer akan menyala dan memberikan poin. Nantinya poin ini dapat ditukar dengan uang tunai atau gift card.

Kabarnya sejumlah orang telah mengunggah video di YouTube yang memperlihatkan tanda terima pembayaran.

Zynn merupakan sebuah aplikasi video pesaing TikTok yang sama-sama didanai perusahaan Tiongkok. Pembuat Zynn adalah Kuaishou, sebuah startup yang mendapatkan pendanaan dalam jumlah banyak dari Tencent. Pendanaannya sebesar USD 2 miliar.

3 dari 3 halaman

Lakukan Cara Serupa di Tiongkok

Dengan demikian, aplikasi ini kini jadi nomor dua setelah Douyin, versi Tiongkok TikTok.

Di Tiongkok, Kuaishou menggunakan teknik serupa, yakni membayar pengguna untuk bisa tumbuh. Pada akhirnya, perusahaan bisa menghasilkan uang dengan menjual iklan. Sementara di AS, Zynn belum menjalankan iklan.

(Tin/Isk)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini