Sukses

Produksi iPhone 6 Akan Dibantu Robot

Raksasa manufaktur elektronik ini tengah menyiapkan robot untuk membantu produksi iPhone agar menjadi lebih efisien.

Liputan6.com, Jakarta - Foxconn saat ini masih menjadi mitra setia Apple dalam memproduksi iPhone, termasuk untuk produk terbaru. Bahkan raksasa manufaktur elektronik ini tengah menyiapkan robot untuk membantu produksi iPhone agar menjadi lebih efisien.

Dilansir Ubergizmo, Selasa (8/7/2014), Chairman dan President Foxconn, Terry Guo, mengungkapkan bahwa perusahaannya akan segera mulai mengembangkan penggunaan robot untuk membantu perakitan produk masa depan. Apple, kata Guo, akan menjadi perusahaan pertama yang menggunakan layanan robot Foxconn.

Pernyataan Guo ini sekaligus menyiratkan bahwa perusahaan saat ini sedang memproduksi iPhone 6. Smartphone ini diprediksi akan diperkenalkan pada September.



Sementara itu, robot yang dikembangkan oleh Foxconn disebut dengan nama 'Foxbots'. Setiap robot bisa merakit rata-rata 30 ribu perangkat setiap tahun. Guo mengatakan bahwa robot-robot ini sedang menjalani tahap pengujian akhir dan diproduksi sebanyak 10 ribu.

Meski Guo tak menjelaskan secara gamblang, robot dinilai lebih efisien, karena tidak membutuhkan tidur atau makanan. Serta akan menghemat waktu kerja, tanpa diganggu percakapan antar pegawai saat sedang bekerja dan istirahat.

Rencana Foxconn menggunakan robot sebenarnya telah berhembus sejak 2011, hingga akhirnya realisasi semakin dekat. Namun penggunaan robot diperkirakan akan mempengaruhi tenaga kerja manusia, yang saat ini bertanggungjawab merakit produk-produk.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini