Sukses

BMKG Juanda: Cuaca di Surabaya Bakal Cerah Berawan

BMKG Juanda prediksi, suhu di Surabaya berkisar 24-33 derajat celsius pada Minggu, 16 Agustus 2020.

Liputan6.com, Jakarta - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Juanda prediksi, Surabaya, Jawa Timur akan cerah berawan pada Minggu, (16/8/2020).

Mengutip laman BMKG Juanda, Surabaya akan cerah berawan pada pagi dan malam hari. Sedangkan siang hingga sore akan cerah. Suhu di Surabaya berkisar 24-33 derajat celsius dengan kecepatan angin 30 KM per jam. Kelembaban 60-90 persen.

Demikian juga di Sidoarjo, cuaca akan cerah hingga cerah berawan. Suhu akan berada di kisaran 25-33 derajat celsius dengan kecepatan angin 30 KM per jam dan kelembaban 65-90 persen.

Di Lamongan, cuaca akan cerah hingga cerah berawan. Pada malam hari berpotensi hujan lokal. Suhu di Lamongan 23-33 derajat celsis dengan kecepatan angin 30 KM per jam. Kelembaban di kisaran 60-90 persen.

Sementara itu, di Gresik, cuaca akan cerah hingga cerah berawan. Suhu di kisaran 25-33 derajat celsis dengan kecepatan angin 30 KM per jam. Kelembaban di kisaran 60-90 persen.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.