Sukses

6 Fakta Black Dog Dibintangi Eddie Peng dan Tong Liya, Raih Penghargaan di Festival Film Cannes 2024

Sejumlah film kaliber festival mendarat ke Indonesia. Salah satunya, Black Dog karya sineas asal Tiongkok, Guan Hu, yang berjaya di Festival Film Cannes 2024.

Liputan6.com, Jakarta Sejumlah film kaliber festival mendarat ke Indonesia lewat platform streaming. Salah satunya, Black Dog karya sutradara Tiongkok, Guan Hu, yang berjaya di Festival Film Cannes 2024.

Black Dog dibintangi Eddie Peng. Dalam film ini sang aktor sebagai Lang, mantan pengendara sepeda motor akrobat yang dipenjara karena terlibat kasus pembunuhan “yang tak disengaja.”

Selain Eddie Peng, aktris Tong Liya tampil apik dalam Black Dog. Ia memerankan Grape, salah satu penari sirkus. Diam-diam, Lang sebenarnya jatuh hati kepada Grape yang easy going.

Laporan khas Showbiz Liputan6.com kali ini menghimpun 6 fakta Gouzhen yang dirilis dengan judul internasional Black Dog. Film ini banjir pujian kritikus dunia dan para pencinta sinema.

 

2 dari 7 halaman

1. Berlatar Tiongkok Tahun 2008

Black Dog mengisahkan Lang pulang kampung di pinggiran Gurun Gobi setelah bebas dari penjara. Baru sampai rumah, ia diteror gangster lokal Butcher Hu, yang menuntut balas atas kematian keponakannya. Kala itu, Tiongkok tengah bersiap menjadi tuan rumah Olimpiade 2008.

Lang melanjutkan hidup dengan kerja sebagai anggota tim pemburu anjing jalanan. Anjing-anjing ini dibereskan karena dianggap meresahkan dan menyebarkan rabies. Musnahnya anjing liar diharapkan memperbaiki iklim investasi. Lang lalu bertemu anjing hitam, Xin.

 

3 dari 7 halaman

2. Eddie Peng Adopsi Anjing Hitam Betulan

Salah satu daya tarik film ini adalah performa Eddie Peng yang bertransformasi jadi pekerja jalanan dengan meyakinkan. Interaksinya dengan anjing hitam terasa natural dan menguat seiring durasi film bergulir.

Melansir dari berbagai sumber, Eddie Peng menjalin ikatan kuat dengan Xin, anjing hitam yang tampil ciamik dalam Black Dog. Ia mengadopsi Xin setelah syuting beres.

 

4 dari 7 halaman

3. Penghargaan Festival Film Cannes 2024

Black Dog melenggang ke segmen Un Certain Regard dari Festival Film Cannes ke-77. Film ini premiere di sana pada Mei 2024 lalu tayang untuk umum di Tiongkok, 15 Juni 2024. Guan Hu meraih penghargaan Festival Film Cannes 2024 yakni Un Certain Regard Award.

Variety pada 24 Mei 2024 mengabarkan, Xin (anjing campuran Jack Russell dan greyhound) yang tampil dalam Black Dog diganjar penghargaan Juri Utama Palm Dog alias Palm Dog Award. Kala itu, performa Xin bikin publik makin penasaran.

 

5 dari 7 halaman

4. Kesan Realisme dari Guan Hu

Situs resmi Festival Film Cannes menyampaikan ulasan positif terkait Black Dog. Guan Hu punya visi kuat dalam menceritakan orang-orang biasa yang tertinggal pesatnya pembangunan ekonomi di Tiongkok.

Performa para bintangnya termasuk Eddie Peng, Tong Liya, Jia Zhangke, dan Zhou You berhasil menghadirkan kesan realisme. Penonton serasa masuk ke lingkungan masyarakat Tiongkok yang jauh dari kemajuan.

 

6 dari 7 halaman

5. Tingkat Kesegaran 92 Persen

Hasil akhir realistis dengan chemistry antarpemain yang solid membuat Black Dog panen pujian kritikus maupun penonton. Situs Rotten Tomatoes memberi tingkat kesegaran mencapai 92 persen.

Metacritic membukukan nilai 76 per 100. Situs IMDb menghadiahi Black Dog skor 7,1/10. Di Indonesia, film ini tidak tayang di bioskop melainkan platform streaming KlikFilm.  

 

7 dari 7 halaman

6. Nominasi Gotham Awards 2024

Tak hanya di Festival Film Cannes, Black Dog juga beroleh apresiasi positif dari Gotham Independent Film Award 2024 yang akan menggelar malam puncak di New York, AS, 2 Desember 2024.

Lewat Black Dog, Guan Hu meraih nominasi Sutradara Terbaik. Ia bersaing dengan Payal Kapadia (All We Imagine as Light), Sean Baker (Anora), Jane Schoenbrun (I Saw the TV Glow), dan RaMell Ross (Nickel Boys).

Video Terkini