Sukses

Bunda Corla Percepat Pulang ke Jerman dan Ungkap Rencana Kembali ke Indonesia Saat Ramadan, Mau Bangunin Sahur

Bunda Corla berencana pulang ke Jerman pada 31 Januari 2023.

Liputan6.com, Jakarta Bunda Corla berada di Indonesia sejak pertengahan Januari 2023 lalu. Selama di sini, dia melakukan banyak aktivitas, mulai dari tampil di berbagai acara televisi, hingga menggelar jumpa fans.

Kepulangan Bunda Corla ke Indonesia tentunya disambut hangat oleh publik. Mereka merasa terhibur dengan gaya dan selera humor wanita berusia 47 tahun ini saat tampil di berbagai acara.

Namun, ada pula yang tidak menyambut kehadirannya di Tanah Air dengan hangat. Seperti diketahui, dia sedang ribut dengan salah satu artis sensasional di Indonesia, Nikita Mirzani.

Tak ingin membuat suasana semakin panas atau tidak kondusif, Bunda Corla memilih mengalah. Dia berniat mempercepat kepulangannya ke Jerman dan kembali menjalani aktivitasnya di sana dengan tenang seperti sebelumnya.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Dipercepat

"Bunda enggak mau recok-recok, tadinya Bunda pengin pulang di tanggal 6 atau 5 (Februari) tapi Bunda percepat aja pulangnya. Udah enggak usah lama-lama di sini," tutur Bunda Corla saat live Instagram.

Bunda Corla akan kembali ke Jerman pada 31 Januari 2023. Lebih cepat beberapa hari dari agenda awal. Namun tenang saja, dia mungkin akan kembali lagi ke Jakarta saat Ramadan.

3 dari 4 halaman

Acara Sahur

"Pokoknya anak-anak Bunda sabar aja, kalau bisa pulang lagi, Bunda akan pulang lagi pas bulan puasa. Nanti pas bulan puasa Insyaallah Bunda pulang, Bunda ngisi acara ya. Bangunkan kalian sahur ya. Bangun kalian semuanya!" tuturnya.

Warganet pun antusias, mereka berharap Bunda Corla kembali lagi kembali ke Indonesia dan meramaikan berbagai program acara Ramadan.

4 dari 4 halaman

Respons

"Puasa pulang ya bunda. isi acara.. biar rame seperti ada olga dulu," kata salah satu warganet.

"Kalo ada bunda Corla Selama Bulan Puasa ngisi acara di Tv Lebih semangad lagi bangun Sahur nya," tambah yang lainnya.

"bulan puasa pulang ya bunda, semua menunggu bunda corla," tambah yang lainnya. 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.