Sukses

Lirik Lagu Anakku, Bikin Dewi Gita Deg-degan

Dewi Gita segera luncurkan lagu bertajuk Anakku pada 10 September 2021 mendatang.

Liputan6.com, Jakarta - Lama vakum menyanyi solo, Dewi Gita segera meluncurkan single terbaru bertajuk "Anakku". lagu ini bercerita tentang putrinya yang beranjak dewasa.

Istri Armand Maulana mengungkapkan perasaannya menjelang peluncuran single barunya pada 10 September mendatang.

"Pagiii guys,,semoga pagi ini menyenangkan fully exciting seperti akkuhh yg penuh deg2gan krn sebentar lagi bakal ada satu karya yg udah lama ngk aku lakukan," tulis ibunda Naja Dewi Maulana, baru-baru ini di Instagram terverifikasi miliknya.

Dalam lirik lagu tersebut, Dewi Gita seolah mengungkapkan perasaannya yang akan melepas putri semata wayangnya. Seperti diketahui Naja saat ini tengah melanjutkan pendidikan di Inggris.

 

Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Anakku

Ku tatap wajahmu yang halus

Ku belai rambutmu yang harum

Betapa cinta ini

Besar untukmu

Betapa rindu ini

Selalu memacu

 

Kusadar cinta ini tak cukup

Kutahu sayang ini tak cukup

Betapa semua ini

Pengertian

 

Betapa semua butuh

Pengorbanan

 

Terbang terbanglah

Suatu saat kau akan terbang

Tinggalkan cinta dan sayangku

 

Terbang Terbanglah

Kemana kau kan tuju

Jangan lupakan

Cinta dan sayangku

 

Di sini

Di tempat hatiku kan selalu ada ruang

Untuk obati sayapmu

 

Pastilah patah ( Di sini di tempat rengguhku)

Kan selalu terbuka

Terbuka bila kau butuh rangkul

kuSayangku

 

Terbang terbanglah

Suatu saat kau kan terbang

Tinggalkan cinta dan sayangmu

 

Terbang Terbanglah

Suatu saat kau kan terbang

Tinggalkan cinta dan sayangmu

 

Terbang Terbanglah

Kemana kau kan tuju

Jangan lupakan cinta dan sayangku

 

Di sini

Di tempat hatiku

Selalu ada ruang untuk obati sayapmu

Pastilah patah ( Di sini di tempat rengguhku)

Selalu terbuka bila kau butuh rangkulku

Sayangku

 

Di sini

Anakku

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.