Sukses

Ternyata Negatif Covid-19, Makam Mantan Suami Nita Thalia Akan Dipindahkan

Isu mantan suami Nita Thalia, Nurdin Rudythia, terpapar Covid-19 tak terbukti. Rencana pemindahan makam pun mengemuka.

Liputan6.com, Jakarta Nurdin Rudythia mantan suami Nita Thalia dikabarkan meninggal dunia karena positif Covid-19, Jumat (15/1/2021). Setelah dimakamkan, hasil swab test atau uji usap menunjukkan Nurdin Rudythia negatif Covid-19.

Nita Thalia membeberkan, hasil uji usap baru keluar sehari setelah meninggalnya Nurdin Rudythia. Saat meninggal, mantan suami Nita Thalia dianggap positif Covid-19.

"Ini adalah kesalahan dari apa ya, karena hasil swab-nya itu telat datang. Jadi pas meninggal dinyatakan Covid-19. Jadi hari Sabtu sore, kita keluarga dikabari bahwa (Nurdin) sudah negatif Covid-19," kata pelantun Goyang Heboh di kawasan Kapten P Tendean, Jakarta, Selasa (19/1/2021).

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Pemindahan Makam

Merespons hasil uji usap, pihak keluarga berencana memindahkan makam Nurdin Rudythia ke pemakaman keluarga. Namun tidak dijelaskan secara detail kapan makam akan dipindahkan.

"Rencananya pihak keluarga akan memindahkan makam almarhum dari pemakaman (pasien) Covid-19 ke pemakaman keluarga," beri tahunya.

3 dari 4 halaman

Doa

Nita Thalia berdoa agar mendiang mantan suami mendapat tempat terbaik di sisi Tuhan. Ia tak menyangka sang mantan pergi untuk selamanya. "Semoga amal ibadahnya diterima dan mendapatkan tempat terindah di sana," Nita Thalia menyambung.

Jenazah Nurdin Rudythia dimakamkan di Bandung, Jawa Barat, 16 januari 2021. Saat itu Nurdin yang drop akibat penyakit ginjal, dinyatakan positif Covid-19 saat menjalani perawatan di ruang ICU.

4 dari 4 halaman

Pemakaman

Nita Thalia dinikahi Nurdin Rudythia pada 27 Agustus 2000. Dalam pernikahan itu, Nita Thalia menjadi istri kedua. Rumah tangga pasangan ini dikaruniai seorang anak bernama Sandrina Salsabila.

Setelah 20 tahun jadi istri kedua, Nita Thalia resmi cerai pada 23 Desember 2020.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.