Sukses

Mutia Ayu Menangis di Makam Glenn Fredly Saat Hari Paskah

Mutia Ayu dan keluarga ziara ke makam Glenn Fredly.

Liputan6.com, Jakarta - Perayaan Paskah tahun ini terasa memilukan bagi istri Glenn Fredly, Mutia Ayu, serta keluarga besarnya. Perayaan tersebut tak bisa lagi dilewati bersama dengan penuh suka cita.

Tepat di hari Paskah, Mutia Ayu dan keluarga kembali menyunjungi makam Glenn Fredly di TPU Tanah Kusir. Melansir tayangan Cumi-Cumi, Mutia mengenakan busana serba hitam, memakai kacamata serta masker.

Kesedihan masih terlukis jelas di wajah penyanyi dangdut tersebut. Bersama keluarganya, Mutia Ayu menabur bunga untuk mempercantik peristirahatan terakhir suaminya.

Setelah tabur bunga, Mutia Ayu dan keluarga berdoa sesuai kepercayaan masing-masing. Penyanyi berusia 24 tahun ini mengepalkan tangannya, sementara keluarga Mutia menadahkan kedua tangan. 

 

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Menangis

Sambil menangis, ibu satu anak itu kemudian memegang pusara dan mencium nisan Glenn Fredly sebelum meninggalkan makam.

Setelah berziarah, Mutia Ayu dan keluarga kembali pulang. Karena masih sangat bersedih, ia belum bisa memberi statement apa pun kepada awak media di sana.

3 dari 4 halaman

Respons

Momen haru ini pun menuai reaksi dari warganet. Mereka mendoakan semoga kekuarga yang ditinggalkan diberi ketabahan dan kekuatan dalam menjalani hari.

"Be strong woman, for qewa atlna, don't gift up you so beautiful woman, God bless you with qewa atlana, nice name," kata salah satu warganet. 

"Buat mbak mutia dan gewa,, jadilah istri yg kuat,, dan ibu yg kuat juga,, menjadi wanita yg takut akan tuhan,, yg slalu bersandar dan mengandalkan tuhan,, percayalah semua mendatangkan kebaikan," tambah yang lainnya. 

4 dari 4 halaman

Pemakaman

Glenn Fredly meninggal dunia di Rumah Sakit Setia Mitra Fatmawati, Jakarta Selatan pada Rabu (8/4/2020) malam. Ia meninggal karena sakit meningitis.

Sementara itu, jenazah Glenn Fredly telah dimakamkan di TPU Tanah Kusir, Jakarta Selatan pada Kamis (9/4/2020) siang. Prosesi pemakaman juga disaksikan langsung oleh sang istri, Mutia Ayu.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini