Sukses

Suka Jam Hadiah Orangtua, Natasha Ryder Pakai Sampai Tangan Belang

Natasha Ryder, mengaku bukan seorang kolektor jam tangan.

Liputan6.com, Jakarta - Natasha Ryder, mengaku bukan seorang kolektor jam tangan. Namun, saat ini ia memiliki enam buah jam tangan dengan model yang berbeda.

Ada satu jam tangan yang membuat artis ini jatuh cinta sampai sekarang. Yaitu, jam tangan hadiah dari orangtua.

"Aku pakai jam tangan sejak usia delapan tahun. Dan itu adalah hadiah ulang tahun aku dari orangtua. Bagi aku jam tangan bukan sekedar fashion tapi juga function," cerita Natasha Ryder, saat ditemui Liputan6.com, di peluncuran jam tangan D1 Milano, Jakarta Selatan, belum lama ini.

Dan adik artis Kimberly Ryder ini mengaku punya jam tangan yang sudah berusia 12 tahun belum juga ganti batere. Natasha Ryder mengaku selama delapan tahun ia tak pernah lepas aksesoris tersebut.

"Aku sayang banget sama jam tangan itu. Selama delapan tahun aku pernah enggak lepas jam tangan mau mandi, berenang, tetap aku pakai sampai-sampai tangan aku belang," sambungnya diiringi tawa renyahnya. 

 

<p><em><strong>* Dapatkan pulsa gratis senilai Rp10 juta dengan download aplikasi terbaru Liputan6.com mulai 11-31 Oktober 2019 <a href="https://play.google.com/store/apps/details?id=com.woi.liputan6.android" rel="nofollow">di tautan ini untuk Android</a> dan <a href="https://apps.apple.com/id/app/liputan6-baca-berita-indonesia/id1048856462" rel="nofollow">di sini untuk iOS</a></strong></em></p>

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Rp 1-7 Juta

Meski mengaku tak mengoleksi jam tangan, Natasha Ryder tetap memilih jam tangan untuk digunakan. Bukan soal merek, tapi kegunaannya.

"Merek buat aku enggak penting, karena yang lihat aku doang, yang penting buat aku kegunaannya. Dan aku suka yang ada tanggalnya, timenya, ada harinya. Juga desain yang bagus," paparnya.

Natasha tetap memperhitungkan kocek untuk membelinya. "Aku beli paling murah sekitar 1 sampai 2 juta rupiah, dan paling mahal, itu yang smart watch 6 sampai 7 juta rupiah saja," lanjutnya.

 

3 dari 3 halaman

Suka Desain Bagus

Kekasih Ciccio Manassero ini memang tertarik dengan desain jam tangan yang simple, seperti merek D1 Milano.

"Selera aku banget karena desainnya enggak terlalu aneh. Ini cocok dengan apapun yang aku pakai," pungkasnya.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini