Sukses

Tampil dengan Baju Merah Menyala, Krisdayanti Siap Maju Jadi Caleg

Krisdayanti memilih bergabung dengan Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP).

Liputan6.com, Jakarta - Jelang Pemilu Legislatif 2019, sejumlah selebritas Tanah Air berbondong-bondong mengajukan diri menjadi caleg. Di antaranya yakni Tina Toon, Nafa Urbach, Tessa Kaunang, hingga Krisdayanti.

Istri Raul Lemos itu memutuskan terjun ke dunia politik dan mencalonkan diri menjadi anggota legislatif 2019. Jika Nafa Urbach dan Tessa Kaunang bergabung dengan Partai Nasional Demokrat, lain halnya dengan Krisdayanti.

Pelantun "Menghitung Hari" itu memilih bergabung dengan Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP). Bersama Rano Karno dan Jeffry Waworuntu, Senin (30/7/2018) ini, Krisdayanti menerima pembekalan untuk menjadi caleg.

"Bismillahirahmanirahim pembekalan Caleg artis Nusantara PDI Perjuangan , bersama teman seperjuangan Bang @si.rano & Bung @jeffrywaworuntu," cerita Krisdayanti di Instagram pribadinya.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Merah Putih

Ibu empat anak itu tampak cantik dan elegan mengenakan pakaian bernuansa merah dan putih. Bergabungnya Krisdayanti dengan PDIP juga sudah diketahui oleh Menteri Dalam Negeri yang juga politisi senior PDIP Tjahjo Kumolo.

"Ada Pak Johan Budi, ada Krisdayanti juga, ada beberapa banyaklah," tukas mantan Sekretaris Jenderal PDIP ini belum lama ini.

 

3 dari 3 halaman

Disayangkan

Namun tidak semua orang menyambut baik rencana Krisdayanti untuk maju menjadi caleg. "Aduh gak setuju deh sang diva nyaleg...karyanya di musik..nyanyi aja lah," ujar @jayanti_astri.

"Waduh..syg kalau karier sekelas Diva harus nyaleg...Berjuang dalam seni aja mbak...menjadi pahlawan n pejuang rakyat gak hrs di parlemen," sahut @azkaazfarramad.

"Aku lebih suka Mimi nyanyi aja sih. Tapi Good Luck deh Mi... moga bisa membawa aspirasi rakyat ya," @aikalee7.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Krisdayanti adalah seorang penyanyi perempuan asal Indonesia yang pernah tergabung dalam grup 3 Diva bersama Titi DJ dan Ruth Sahanaya.
    Krisdayanti adalah seorang penyanyi perempuan asal Indonesia yang pernah tergabung dalam grup 3 Diva bersama Titi DJ dan Ruth Sahanaya.

    Krisdayanti