Sukses

Wiz Khalifa Ditangkap Karena Buang Air Kecil Sembarangan

Gara-gara itu, ia kembali berurusan dengan pihak kepolisian.

Liputan6.com, Los Angeles - Musisi sekaligus pengisi soundtrack Fast Furious 7, Wiz Khalifa kembali harus berurusan dengan pihak berwajib. Insiden ini tejadi ketika rapper itu tengah menghabiskan malam di Pittsburgh, Pennsylvania.

Wiz, yang baru menginjak usia 28 tahun, tertangkap basah saat sedang buang air kecil di belakang sebuah bar bernama The Flats.

Lagu See You Again milik Wiz Khalifa tak terkalahkan di Amerika Serikat.

Dilaporkan Sonya Taylor selaku juru bicara untuk kenyamanan kota, polisi yang memergoki langsung menangkapnya. Wiz kemudian dibebaskan setelah terlebih dulu diberi nasehat oleh pihak yang berwenang.

Adapun maksud kedatangan Wiz ke Pittsburgh, adalah untuk kepentingan pertunjukan. Seperti dikutip dari laman Female First, Senin (12/10/2015), Wiz tercatat tampil di Pitt's Midnight Madness basketball pada malam sebelumnya.

Wiz Khalifa salut dengan perjuangan One Direction

See You Again

Lagu See You Again pertama kali dirilis pada 17 Maret 2015. Dinyanyikan secara duet bareng penyanyi Amerika Serikat Charlie Puth, lagu yang liriknya sedikit menyentil tentang perjalanan hidup Paul Walker tersebut berhasil mendunia setelah dijadikan single penutup dari film ketujuh Fast Furious.

Tak hanya lirik See You Again yang mengharukan, videoklip Wiz Khalifa bersama Charlie Puth juga sukses menjadi salam perpisahan antara penggemar dengan sosok Paul Walker. Aktor Fast and Furious itu diketahui tewas dalam kecelakaan mobil 30 November 2013.(Feb/Put)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.