Sukses

Biasa Berpakaian Seksi, Kok Artis AA Pakai Cadar ke Pengadilan?

Pengacara AA merasa kliennya sebagai korban perdagangan manusia.

Liputan6.com, Jakarta Artis AA tampil beda ketika menjadi saksi di persidangan dugaan kasus prostitusi artis muncikari RA di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Kamis (1/10/2015). AA yang biasanya kerap mengenakan pakaian seksi mendadak tampil alim.

Ia memakai gamis kurung hitam lengkap dengan cadar. Di tangannya terlilit tasbih kayu, sementara matanya ditutup dengan kacamata hitam. Hampir tak ada celah bagi wartawan untuk mengenali AA.

Artis AA mengenakan cadar saat menjalani sidang di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Kamis (1/10/2015). [Foto: Yoppy Renato/Liputan6.com]

Sepertinya AA malu untuk hadir dengan penampilan normalnya selama ini. Ketika disinggung mengenai penampilan AA yang mendadak syar'i, kuasa hukum AA, Minola Sebayang langsung angkat bicara.

"Pertanyaan saya apa itu (bercadar) salah? Kebetulan saya di Surabaya jadi saya tidak mengikuti (kasus)," ujar Minola Sebayang saat dihubungi via telepon, Jumat (2/10/2015).

Pengacara bertubuh subur ini menyebut kliennya sebagai korban perdagangan manusia. Oleh karena itu, AA berani hadir untuk memberikan kesaksian di persidangan muncikari RA.

Tersangka RA alias Robbie Abbas saat akan mengikuti sidang di Pengadilan Jakarta Selatan, Jakarta, Kamis (1/10/2015). Sidang tersebut akan menghadirkan Artis AA sebagai saksi . (Liputan6.com/Yoppy Renato)

"Dia bukan tersangka, dia juga korban penjualan. Itu interpretasi, kalau ditanya terpaksa nggak datang oleh RA? Oh nggak, kan justru meringankan," jelas Minola Sebayang.

Muncikari Robby Abbas alias RA diciduk polisi di sebuah hotel bintang lima di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan pada 8 Mei 2015. RA ditangkap saat sedang menemani artis berinisial AA. RA diduga memiliki sekitar 200 daftar PSK bertarif puluhan hingga ratusan juta rupiah. Rata-rata berprofesi sebagai model dan artis. (Ras/fei)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini