Sukses

Survei Indikator: Suara Parpol Pengusung Anies-Cak Imin Banyak Bocor ke Prabowo-Gibran

Temuan Indikator Politik berdasarkan suara partai pengusung, seperti PKB yang paling sedikit menyumbang suara kepada Anies Baswedan - Muhaimin, daripada partai pengusung lain seperti PKS dan NasDem.

Liputan6.com, Jakarta - Lembaga Survei Indikator Politik Indonesia menunjukan temuan suara basis pendukung partai pengusung Paslon nomor urut 01, Anies Baswedan - Muhaimin Iskandar (Cak Imin) ternyata banyak yang ‘bocor’ ke Paslon nomor urut 02, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka.

Temuan itu berdasarkan suara partai pengusung, seperti PKB yang paling sedikit menyumbang suara kepada Anies Baswedan - Muhaimin, daripada partai pengusung lain seperti PKS dan NasDem.

"Di sini kita lihat partai-partai pendukung 01, PKB, NasDem, dan PKS, paling solid adalah PKS. Ada 73,7 persen basis PKS yang mendukung Anies-Baswedan,” kata Peneliti Utama Indikator Rizka Halida saat jumpa pers, Rabu (21/2/2024).

"NasDem, lumayan, 49,8 persen yang mendukung Anies, sementara PKB yang paling sedikit mendukung Anies- Muhaimin," kata tambah dia.

Tidak liniernya suara partai politik pengusung Anies-Muhaimin ternyata mayoritas ‘bocor’ beralih dukungan ke paslon 02 Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming. Sedangkan, untuk partai pengusung Prabowo-Gibran dukungan mereka satu linier.

"Kebanyakan basis PKB malah ke 02. Jadi ini basisnya PKB banyak yang bocor. Sementara itu, basis partai pendukung 02 tampaknya, paling solid Gerindra, kemudian Golkar, lalu PAN, Demokrat. Ini semuanya di atas 50 persen dukungannya pada 02," ujarnya.

Di sisi lain, Rizka menyampaikan basis pendukung partai pengusung paslon nomor urut 3 Ganjar Pranowo dan Mahfud Md juga cukup sejalan dukungannya.

"Sementara PDIP mayoritas mendukung 03 tapi banyak juga yang bocor ke 02," kata

 

 

 

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Hasil Survei Lengkap Indikator Politik

Berikut hasil survei perilaku dukungan kepada masing-masing pasangan calon berdasarkan basis partai pengusung:

 

PKB

- Anies-Muhaimin 38,7%

- Prabowo-Gibran 51,1%

- Ganjar-Mahfud 10,3%

 

Gerindra

- Anies-Muhaimin 6,0%

- Prabowo-Gibran 90,2%

- Ganjar-Mahfud 3,8%

 

PDIP

- Anies-Muhaimin 8,0%

- Prabowo-Gibran 33,6%

- Ganjar-Mahfud 58,4%

 

Golkar

- Anies-Muhaimin 16,7%

- Prabowo-Gibran 75%

- Ganjar-Mahfud 8,3%

 

NasDem

- Anies-Muhaimin 49,8%

- Prabowo-Gibran 41,7%

- Ganjar-Mahfud 8,6%

 

PKS

- Anies-Muhaimin 73,7%

- Prabowo-Gibran 21,6%

- Ganjar-Mahfud 4,7%

 

PAN

- Anies-Muhaimin 25,0%

- Prabowo-Gibran 68%

- Ganjar-Mahfud 7,1%

 

Demokrat

- Anies-Muhaimin 17,0%

- Prabowo-Gibran 71,7%

- Ganjar-Mahfud 11,3%

 

Lainnya

- Anies-Muhaimin 21,4%

- Prabowo-Gibran 67,1%

- Ganjar-Mahfud 11,6%

 

 

3 dari 3 halaman

Survei Exit Poll

Adapun dalam survei Exit Poll Indikator Politik menempatkan Paslon nomor urut 01 Anies Baswedan - Muhaimin Iskandar (Cak Imin) 25,38% dan paslon urut 02 Prabowo Subianto - Gibran Rakabuming Raka 58,17%, disusul Ganjar-Mahfud dengan 16,46%.

Survei ini diambil berdasarkan total responden sebanyak 2.975 (99,2%) dengan toleransi kesalahan atau margin of error (moe) diperkirakan +/- 1.8% pada tingkat kepercayaan 95%.

Dengan teknik survei berdasarkan metode Stratified Two-Stage Random Sampling. Berdasarkan jumlah awal sampel dari 3.000 TPS yang tersebar secara proporsional di setiap Daerah Pemilihan. 

 

Reporter: Bachtiarudin Alam 

Sumber: Merdeka.com

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini