Sukses

150 Mobil Listrik Wuling Siap Antar Delegasi World Water Forum 2024 di Bali

150 unit kendaraan listrik Wuling yang dikerahkan terdiri dari 16 unit Air ev, 84 unit BinguoEV, dan 50 unit CloudEV.

Liputan6.com, Jakarta - Wuling Motors menjadi salah satu mitra penyedia mobilitas sebagai Official Car Partner dalam perhelatan internasional World Water Forum ke-10 (bertemakan ‘Water ForShared Prosperity’) pada 18-25 Mei 2024 di pulau Dewata Bali.

Selama kegiatan berlangsung, sebanyak 150 unit kendaraan listrik Wuling akan dikerahkan. Sejumlah total itu terdiri dari 16 unit Air ev, 84 unit BinguoEV, dan 50 unit CloudEV.

Seluruh unit Wuling Cloud EV akan dijadikan sebagai rangkaian kendaraan VIP bagi senior official dan menteri negara peserta World Water Forum 2024.

Sementara Wuling BinguoEV Premium Range dan Air ev Long Range digunakan untuk mendukung memobilisasi delegasi, organisasi internasional, dan komite.

"Melalui keikutsertaan kali ini, kami ingin berkontribusi secara aktif terhadap upaya global dalam menjaga air sebagai sumber daya bagi kemakmuran bersama baik saat ini maupun di masa mendatang sesuai dengan tema ‘Water For Shared Prosperity’ yang diusung dalam World Water Forum tahun ini," ujar Dian Asmahani, Sales & Marketing Director Wuling Motors dikutip dari pernyataan resminya, Jumat (17/5/2024).

Menampakkan dirinya sebagai bagian dari agenda internasional upaya pelestarian air tersebut, mobil listrik Wuling Air ev dan BinguoEV tampil dengan livery logo burung Garuda, logo World Water Forum ke-10, dan World Water Council sebagai penyelenggara forum ini di seluruh dunia.

Di bawah ketiga logo tersebut terdapat tulisan 'Shaping Clean Tomorrow', yang merupakan semangat Wuling untuk berkontribusi dalam menciptakan kualitas udara yang lebih bersih di masa mendatang.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Menilik Mobil Wuling Cloud EV, BinguoEV, dan Air ev

Menilik lebih jauh mengenai jajaran mobil ramah lingkungan Wuling tadi, begini sekilas konfigurasi mesin yang akan mendukung keberlangsungan World Water Forum ke-10.

Cloud EV yang akan digunakan sebagai rangkaian kendaraan VIP adalah medium hatchback yang mengunggulkan ruang kabin lapang dan mewah untuk membentuk kenyamanan berkendara. Kenyamanan akan didukung fitur berkendara pintar yang modern serta mampu menjangkau jarak hingga 460 kilometer berkat sokongan baterai LFP bersertifikasi IP67

BinguoEV yang tampil dengan eksterior dan interior yang timeless, memiliki kabin yang dilengkapi banyak kompartemen penyimpanan barang. Dengan beragam fitur penunjang kenyamanan berkendara yang hadir, BinguoEV akan mendukung pengalaman berkendara premium bagi para delegasi hingga jarak tempuh 460 kilometer dalam satu kali pengisian.

Air ev yang sebelumnya sempat menunjukkan di diri di KTT G20, dengan bodinya yang mungil dapat menempuh jarak hingga 300 kilometer dalam satu kali pengisian daya penuh. Kemudahan untuk dikendarai berkat ukuran bodinya yang compact menghadirkan fungsi praktis bagi para delegasi untuk pergi menuju lokasi kegiatan World Water Forum 2024.

Sentra pelayanan dan perawatan bagi seluruh di kawasan Jimbaran, Bali juga dihadirkan untuk mendukung operasional selama acara berlangsung. Layanan tersebut terdiri dari fasilitas pengisian daya, pemeriksaan rutin menyeluruh, hingga Wuling Mobile Service.

3 dari 3 halaman

Infografis Selamat Datang Era Mobil Listrik di Indonesia

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.