Sukses

Daihatsu Dress Up Challenge Sambangi Kota Kembang

Terdapat 118 mobil Daihatsu bersaing dalam ajang modifikasi Daihatsu Dress Up Challenge 2019 di Bandung, Graha Manggala Siliwangi, 21 – 22 September 2019.

Liputan6.com, Jakarta - 118 mobil Daihatsu bersaing dalam ajang modifikasi Daihatsu Dress Up Challenge 2019 di Bandung, Graha Manggala Siliwangi, 21 – 22 September 2019.

Merupakan bagian dari serangkaian acara modifikasi hasil kerjasama Daihatsu dan Indonesia Automodified (IAM), terdapat 14 seri yang akan diadakan di beberapa kota di Indonesia.

Masuk seri kesebelas, berbagai klub Daihatsu ikut ambil bagian. Tercatat sebanyak 38 Ayla, 25 Xenia, 18 Sirion, 16 GranMax & Luxio, 10 Terios, 9 Sigra, dan 2 Taruna ikut memeriahkan Daihatsu Dress Up Challenge Bandung.

"Daihatsu Dress Up Challenge di Bandung ini disambut antusiasme peserta yang cukup besar. Hal ini menunjukkan tingginya tingkat kreatifitas anak-anak muda milenial Bandung yang terwujud dalam hal-hal positif seperti ini,” ujar Amelia Tjandra, Marketing Director PT Astra Daihatsu Motor (ADM) dalam keterangan resminya..

Mencakup enam kategori untuk kendaraan yang masih diproduksi saat ini serta kategori Free for All (FFA) atau mobil tanpa batasan jenis dan tahun pembuatannya, setiap kategori akan mendapatkan dua peserta dengan modifikasi terbaik.

Bukan hanya itu, para peserta modifikasi Daihatsu Dress Up Challenge 2019 juga ditantang untuk memperebutkan elite point yang diakumulasi.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Sudah Terselenggara Sejak 2014

Sebagai informasi, kontes ini telah terselenggara sejak 2014, dengan nama Sirion Dress-up Challenge. Namun, tahun 2017 kontes ini berganti nama menjadi Daihatsu Dress-up Challenge hingga saat ini.

Sebelumnya, Daihatsu Dress Up Challenge sudah terselenggara di Surabaya, Yogyakarta, Balikpapan, IIMS Jakarta, IIMS Makassar, Bali, Malang, Batam, Medan, dan Banjarmasin.

"Kami berharap dengan event Daihatsu Dress Up Challenge, energi dan semangat positif seperti ini dapat terus dikembangkan di Indonesia," ujar Amelia.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.