Sukses

Knalpot SC Project Penuhi Standar Euro4

Produsen knalpot SC Project membuat produk yang kompatibel dengan standar Euro4.

Liputan6.com, Milan - Standar emisi yang semakin tinggi tidak hanya mengharuskan mesin dan bahan bakar saja yang menyesuaikan diri, tetapi juga komponen lain seperti knalpot. Salah satu yang melakukan itu adalah SC Project, asal Italia.

Dilaporkan motorcyclenews.com, SC Project telah punya knalpot baru yang dirancang untuk memenuhi standar Euro4 untuk beberapa motor laris yang ada di pasaran saat ini.

Lineup baru berbahan titanium dan serat karbon itu mencakup tiga model untuk BMW S1000RR. Ketiganya akan meningkatkan tenaga dan torsi motor sekaligus juga lebih ringan 3,5 kg dibanding model lama.

Selain BMW S1000RR, model lain yang kompatibel dengan knalpot baru ini adalah Kawasaki Z900, Kawasaki Z1000, dan Ducati 959 Panigale. Knalpot untuk model-model ini juga meningkatkan performa motor.

Satu hal yang menarik dari knalpot ini adalah silincernya dilengkapi dengan sistem internal yang memiliki ruang resonansi terpisah dan pipa berlubang ganda.

Ke depan, mereka menjanjikan akan ada knalpot baru lagi yang kompatibel dengan motor-motor lainnya. Namun tidak disebut model apa saja yang dimaksud.

Sebagai tambahan, di Indonesia SC Project didistribusikan oleh Dunia Motor, yang ada di Jakarta Timur. Sementara standar Euro4 sendiri bakal diberlakukan di sini pada 2018 nanti.

 

 

Simak juga video menarik di bawah ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.