Sukses

Bensin Shell Paling Berkualitas, Benarkah?

Shell resmi mengumumkan bahan bakar premium baru yang diberi nama Shell V-Power NiTRO+ Premium Gasoline.

Liputan6.com, Houston - Shell resmi mengumumkan bahan bakar premium baru yang diberi nama Shell V-Power NiTRO+ Premium Gasoline di Houston, Amerika Serikat (AS). Bensin baru ini diklaim merupakan bahan bakar paling canggih yang pernah mereka produksi.

Menurut rilis resmi Shell sebagaimana yang dikutip dari Autoblog, Senin (8/6/2015), jenis BBM baru ini menjanjikan perlindungan total pada mesin untuk mencegah keausan dan korosi. "Kami ingin pelanggan tahu hal ini," kata Elen Phillips, Vice President, Shell Americas Fuels Sales and Marketing.

Menurut mereka, kebutuhan terhadap bahan bakar berkualitas tinggi terus naik, meskipun penjualan bensin industri di satu sisi mengalami penurunan. Shell yang melihat peluang tersebut akhirnya menciptakan bahan bakar ini.

Formulasi Shell V-Power Nitro + Premium mengandung kombinasi dua agen pembersih utama yang hadir lebih baik daripada komponen tunggal seperti pada Shell V-Power lama.

Selain itu, bahan bakar baru ini juga diklaim mampu menghancurkan sisa-sisa zat tak berguna yang ditinggalkan oleh bensin kualitas lebih rendah. Sementara itu, bensin juga akan berfungsi layaknya penghalang untuk melindungi menempelnya kotoran pada mesin.

Formulasi bensin baru ini dibuat melalui kerja sama teknis antara Shell dan Scuderia Ferrari. Kemitraan ini dianggap sebagai salah satu yang paling maju secara teknis dalam sejarah balap Formula One dengan menyabet 12 titel juara.

(rio/gst/sts)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.