Sukses

Bripka Sukardi Ditembak 4 Kali dari Depan

Dari hasil otopsi ditemukan 2 anak peluru. Dari situ polisi akan mengusut motif dan siapa pelaku tersebut.

Mabes Polri menyatakan Bripka Sukardi ditembak dari depan. Timah panas mengenai 4 bagian tubuh Anggota Provost Baharkam Polri dari Satpol Airud itu.

"Sampai dini hari sudah dilakukan otopsi terhadap jenazah sehingga dapat diketahui ada 4 bagian tubuh (ditembak), pundak kiri, dada kiri, dan perut bagian kiri, dan lengan bagian kiri. Semua penembakan dari arah depan," kata Kadiv Humas Irjen Pol Ronny F Sompie di Mabes Polri, Jakarta, Rabu (11/9/2013).

Ia menjelaskan, dari hasil otopsi ditemukan 2 anak peluru. Dari situ polisi akan mengusut motif dan siapa pelaku tersebut.

"Kami fokuskan pada analisis siapa pelaku yang bertanggung jawab, apa motifnya. Sampai saat ini olah TKP masih dilakukan untuk menemukan jejak-jejak lainnya," ungkap dia.

Ronny menambahkan Puslabfor dan Inafis sudah diterjunkan untuk menemukan jejak-jejak kejadian baik berupa anak peluru dan lain. "Kami juga dapat bantuan rekaman CCTV yang ada di KPK," pungkas dia.

Bripka Sukardi ditembak saat melintas dengan mengendarai Honda Supra B 6671 TXL di depan Gedung KPK pada Selasa 10 September malam. Almarhum yang mengenakan baju dinas itu ditembak saat sedang mengawal 6 unit truk tronton dari Tanjung Priok.

Dari keterangan saksi, pelaku diketahui berjumlah 4 orang. Mereka mengendarai Vixion merah. (Ary/Yus)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.