Sukses

Tol Jakarta-Cikampek Macet Imbas Aksi Buruh Blokade Jalan Ahmad Yani Bekasi

Terpantau terjadi sepanjang Tol Japek Cikunir KM 11+200 - Bekasi Barat KM 12+500. Jasa Marga pun memberlakukan sistem buka tutup di Exit Tol Cibitung demi mengurai kepadatan kendaraan.

 

Liputan6.com, Jakarta - Jalan tol Jakarta-Cikampek (Japek) mengalami kemacetan panjang, imbas adanya aksi unjuk rasa dari elemen organisasi buruh di Jalan Protokol Ahmad Yani, Kota Bekasi Kamis, 30 November 2023 siang ini.

"Kami informasikan saat ini untuk Bekasi Barat, Lalin dialihkan ke Gerbang Tol Bekasi Barat 3. sekarang saat ini dampak padat dari kegiatan unras di arteri,” kata Petugas Call Center Jasamarga, Adam saat dihubungi.

Kemacetan pun terpantau terjadi sepanjang Tol Japek Cikunir KM 11+200 - Bekasi Barat KM 12+500. Sehingga, Jasa Marga pun memberlakukan sistem buka tutup di Exit Tol Cibitung demi mengurai kepadatan kendaraan.

"Untuk Cibitung KM 23 padat exit di Cibitung arah MM2100. informasi dibuka tutup karena ada unras,” tuturnya.

Selain itu, Adam juga menyebut kemacetan juga terjadi di ruas jalan tol Japek arah Cikarang tepatnya di KM 40 akibat adanya perbaikan jalan di lajur tiga.

Sementara lewat akun media sosial X @TMCPoldaMetro, pihak kepolisian meminta kepada para pengendara yang akan menuju ke Cikampek, Bandung, dan sekitarnya untuk menggunakan Tol Layang MBZ.

"Disampaikan kepada masyarakat pengguna kendaraan pribadi ( kendaraan kecil ) menuju Cikampek, Bandung, Jawa Tengah dan Jawa Timur agar menggunakan Tol layang MBZ untuk kelancaran, mengingat tol bawah dan akses masuk menuju GT. Cibitung / underpass MM 2100 terjadi perlambatan / kepadatan dikarenakan sekitaran Cibitung ada giat masyarakat," tulis akun tersebut.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Aksi Buruh Blokade Jalan

Adapun kemacetan yang terjadi di Jalan tol Jakarta - Cikampek (Japek) akibat aksi massa buruh yang melakukan blokade di Jalan Ahmad Yani, depan Gerbang Tol Bekasi Barat, Kota Bekasi.

Aksi itupun viral diposting akun Instagram @infobekasi.coo. Menurut akun itu, massa buruh yang melakukan aksi mogok nasional membuat macet kawasan itu karena blokade yang mereka lakukan. 

"11.36 WIB, terpantau siang ini massa memblokade Jalan Ahmad Yani. Menyebabkan kemacetan di sekitarnya," demikian seperti dikutip, Kamis 30 November 2023.

Atas adanya kejadian ini, Kepala Sub Bagian Hubungan Masyarakat Polres Metro Bekasi Kota, Komisaris Polisi Erna Ruswing membenarkan dan masih berupaya mengurai massa agar membuka blokade mereka.

"Iya, benar (massa buruh memblokade Jalan Ahmad Yani). Lagi diurai sama Polres supaya lalu lintas lancar," singkatnya..

 

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.