Sukses

Anies Baswedan Diteriaki Presiden Saat Bertemu Karang Taruna se-Jakarta

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menghadiri peringatan HUT Ke-62 Tahun Karang Taruna dan Bulan Bakti Karang Taruna Provinsi DKI Jakarta di Perkampungan Betawi Setu Babakan, Jagakarsa, Jakarta Selatan.

Liputan6.com, Jakarta Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menghadiri peringatan HUT Ke-62 Tahun Karang Taruna dan Bulan Bakti Karang Taruna Provinsi DKI Jakarta di Perkampungan Betawi Setu Babakan, Jagakarsa, Jakarta Selatan.

Ketika ingin memberikan sambutan, para anggota meneriakkan "Presiden! Presiden!," kepada Anies, Minggu (9/10/2022)

Menanggapi hal itu, Anies hanya melempar senyum kepada anggota. "Salam kesetiakawanan sosial," kata Anies.

"Salam kesetiakawanan sosial," balas anggota Karang Taruna.

Tidak lama kemudian, beberapa anggota Karang Taruna maju ke panggung untuk memotret Anies. Namun, hal tersebut membuat banyak anggota yang terhalang untuk melihat calon presiden yang diusung partai NasDem untuk maju di Pilpres 2024.

"Karang Taruna tidak boleh saling menghalangi. Ini Karang Taruna semua, aman. Dijaga itu kalau ada ancaman. Ruangan ini tidak ada ancaman sama sekali, ya," kata Anies.

Setelah itu, Anies baru menyampaikan sambutan. Ia berterimakasih kepada Karang Taruna yang telah banyak membantu pemerintah provinsi (Pemprov) khususnya ketika masa pandemi.

"Anak-anak muda yang bergabung di Karang Taruna telah menjadi bagian dari yang menyelamatkan sesama warga jakarta. Telah menjadi bagian yang memikirkan soal kemanusiaan," kata Anies.

Seusai memberi sambutan, Anies mengatakan bahwa teriakan tersebut merupakan hal yang biasa. "Oh ya biasa saja," kata Anies.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Berpamitan

Dalam sambutannya, Anies berpamitan kepada anggota Karang Taruna sebab masa jabatannya sebagai kepala daerah akan habis pekan depan.

"Kami di DKI Jakarta, persis pekan depan, akan tuntas tugasnya di tempat ini. Izinkan dalam kesempatan ini saya menyampaikan terima kasih, apresiasi, dan mohon pamit tidak lagi berada di Pemprov DKI Jakarta," kata Anies.

Meskipun demikian, Anies menegaskan dirinya siap menghadapi tugas-tugas baru.

"(Saya) tetap berada di Jakarta dan tetap akan berjuang bersama dengan masyarakat di Jakarta. Tugas di Jakartanya selesai tapi siap untuk menghadapi tugas-tugaa baru di kemudian hari," tambah Anies.

 

3 dari 3 halaman

Majukan Jakarta

Kemudian, para anggota Karang Taruna yang hadir langsung merespons dengan bertepuk tangan.

"Kita siap untuk kerja bareng terus?" kata Anies.

"Siap!" jawab serentak para anggota.

"Kita siap sama-sama majukan Jakarta, majukan Indonesia," tambah Anies.

Anies juga meminta maaf apabila selama menjabat terdapat salah kata dan perbuatan.

"Sekaligus saya mohon maaf apabila selama saya bertugas ada salah, khilaf, salah kata, salah berbuat, mohon dimaafkan. Insyaallah ikatan silaturahmi kita akan terjaga terus dan Insyaallah perjuangan kita untuk Jakarta, untuk Indonesia, akan kita lanjutkan terus," ujar Anies.

Reporter: Lydia Fransisca/Merdeka.com

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.