Sukses

Kemenkominfo: Konten Porno dan Radikal Sama Berbahaya

Ferdinandus Setu mengatakan, konten-konten yang beraroma ekstremisme maupun pornografi sama berbahayanya bagi anak muda Indonesia.

Liputan6.com, Jakarta - Pelaksana Tugas Kepala Biro Humas Kementerian Informasi dan Telematika (Kominfo), Ferdinandus Setu menyampaikan bahwa konten-konten yang beraroma ekstremisme maupun pornografi sama berbahayanya bagi anak muda Indonesia.

"Kalau saya melihat ini sama-sama berbahaya, radikalisme dan terorisme itu berbahaya, sama berbahayanya dengan pornografi," kata Ferdinandus di Jalan Wahid Hasyim, Jakarta Pusat, Sabtu (10/8/2019).

Menurut dia, konten-konten asusila di Indonesia juga cukup mengkhawatirkan. Jika hal ini dibiarkan, maka akan turut pula merusak generasi bangsa.

"Beberapa waktu lalu kami juga meng-take down Youtuber Kimi Hime misalnya," ungkap Ferdinandus.

Begitu pula dengan konten-konten yang berbau ekstremisme, menurutnya konten tersebut bisa mengancam ketahanan negara.

"Jika anak Indonesia terpapar terorisme artinya cinta terhadap bangsa, cinta terhadap Indonesia, cinta kepada rakyat Indonesia itu menjadi lemah," kata Ferdinandus.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Tetap dalam Koridor Hukum

Menurut dia, anak mudah Indonesia boleh melakukan apa saja di internet, asalkan selalu berpatokan dalam koridor hukum.

"Selalu tetap dalam koridor hukum. Koridor kita sebagai bangsa dan negara," tutup Ferdinandus.

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.