Sukses

Tim Basarnas Menuju Lokasi Jatuhnya Lion Air di Tanjung Karawang

Basarnas mendapat informasi pesawat Lion Air dengan nomor JT 610 itu jatuh di Tanjung Karawang.

Liputan6.com, Jakarta - Tim Basarnas sedang menuju lokasi jatuhnya pesawat Lion Air rute Jakarta-Pangkal Pinang. Pesawat tersebut sebelumnya dilaporkan hilang kontak sejak lepas landas dari Bandara Internasional Soekarno-Hatta pukul 06.00 WIB, Senin (29/10/2018).

"Ini kami sedang menuju ke lokasi, saya sedang di laut ini," kata Agus Hariono dari Operasional Basarnas saat dihubungi Liputan6.com.

Dia mengatakan, pihaknya sedang menuju sekitar Tanjung Karawang, lokasi diduga pesawat Lion Air jatuh.

Sebelumnya, pesawat Lion Air rute Jakarta-Pangkal Pinang dilaporkan hilang kontak. Badan SAR Nasional (Basarnas) mendapat informasi pesawat Lion Air dengan nomor JT 610 itu jatuh di Tanjung Karawang.

"Benar informasinya A1, jatuh di Tanjung Karawang," ujar Humas Basarnas Yusuf, saat dihubungi Liputan6.com di Jakarta, Senin (29/10/2018).

 

Saksikan video pilihan di bawah ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.