Sukses

PT KAI: Bahan Material Perbaikan Rel Cijeruk Bogor Sudah Siap

Diharapkan cuaca tetap bersahabat agar target perbaikan pondasi jalur kereta api ini segera rampung.

Liputan6.com, Bogor - Perbaikan jalur kereta api yang longsor di wilayah Maseng, Kabupaten Bogor terus dilakukan. Untuk sementara petugas juga akan membangun jembatan darurat agar KRD Pangrango kembali beroperasi.

Seperti ditayangkan Liputan6 Siang SCTV, Jumat (9/2/2018), puluhan pekerja membersihkan tanah pondasi jalur rel kereta api yang diterjang longsor. Sementara sebagian lainnya membongkar muat peralatan dan material untuk membangun kembali pondasi jalur kereta api di Desa Warung Menteng, Kecamatan Cijeruk ini.

Dalam tahap awal perbaikan, para pekerja segera memadatkan tanah di sekitar lokasi longsor. Petugas juga akan membangun jembatan darurat agar KRD Pangrango Jurusan Bogor - Sukabumi kembali beroperasi. Diharapkan cuaca tetap bersahabat agar target perbaikan pondasi jalur kereta api ini segera rampung.

"Jadi kita enggak bisa memprediksi cuacanya seperti apa nanti sore karena cuaca sejak beberapa hari lalu berubah terus menerus, kadang panas kadang-kadang hujan bisa. Untuk pengerjaan diperkirakan baru mencapai 20 persen sudah berjalan. Sedangkan bahan material pendukungnya kita sudah hampir 100 persen, kira-kira 85 hingga 90 persen sudah siap," terang Executive Vice Presiden PT KAI Daops 1 Jakarta, Dadan Rudiansyah.

Amblasnya pondasi jalur Kereta Api Bogor - Sukabumi ini menyebabkan rel kereta menggantung. Praktis kondisi ini memaksa KRD Pangrango tidak dapat beroperasi melayani penumpang.