Sukses

VIDEO: 2 Juta Jemaah Haji Berkumpul di Padang Arafah

Jemaah haji dari Indonesia tercatat sekitar 160 ribu jemaah dan merupakan rombongan terbesar.

Liputan6.com, Padang Arafah - Tanggal 9 Zulhijah adalah hari di mana umat Islam yang tengah menunaikan ibadah haji berkumpul di Padang Arafah, Kota Mekah, Arab Saudi. Di tempat itu, mereka akan melaksanakan wukuf.

Seperti ditayangkan Liputan 6 Petang SCTV, Minggu (11/9/2016), sejak Sabtu 10 September 2016 malam, Jutaan muslim terus berdatangan dan bermalam di Padang Arafah.

Menurut pemerintah Kerajaan Arab Saudi, total muslim dari seluruh penjuru dunia yang datang untuk berhaji sekitar dua juta orang. Jemaah haji dari Indonesia tercatat sekitar 160 ribu jemaah dan merupakan rombongan terbesar.

Secara harfiah wukuf berarti berdiam diri. Wukuf juga berarti melakukan introspeksi diri dan membersihkan hati. Dengan demikian, usai melaksanakan ibadah haji menjadi pribadi yang lebih baik.

Selama berdiam diri di Padang Arafah sejak usai zuhur hingga masuk waktu magrib, jemaah haji membaca zikir, istigfar untuk memohon ampunan kepada Allah, serta berdoa untuk keselamatan di dunia dan akhirat.

Wukuf juga untuk mengingatkan akan sejarah awal kehadiran umat manusia di muka bumi. Di Padang Arafah itulah terdapat Jabal Rahmah, tempat bertemunya Adam dan Hawa.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.