Sukses

Gedung SMK 1 Karawang Ambruk, 4 Siswa Terluka

Peristiwa tersebut terjadi saat para siswa baru saja masuk ruangan untuk memulai pelajaran.

Liputan6.com, Karawang - 5 Gedung SMK Negeri 1 yang terletak di Jalan Raya by Pass, Karawang ambruk dan melukai 4 siswanya.  

Seperti ditayangkan Liputan 6 Pagi SCTV, Rabu (14/1/2015), gedung ini ambruk diduga akibat atap kerangka bajanya tak kuat menahan beban.

Peristiwa tersebut terjadi saat para siswa baru saja masuk ruangan untuk memulai pelajaran. Ambruknya atap menimpa 4 orang siswa dan seorang guru. Para korban menderita luka di bagian tangan dan kepala.

Kejadian ini membuat heran pihak sekolah, karena gedung tersebut baru saja dibangun pada 2012 lalu.

Selain atap yang ambruk, dinding bangunan juga sudah banyak yang terbelah. Diduga akibat buruknya konstruksi dan pengerjaan yang sembrono. Akibat peristiwa ini kegiatan belajar mengajar menjadi terganggu. Rencananya pihak sekolah akan meminta ganti rugi kepada pelaksana pembangunan sekolah tersebut.

Polisi kini tengah menangani kasus ini dan memburu pelaksana pembangunan gedung sekolah SMK Negeri 1 Karawang. (Mar/Ali)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.