Sukses

Anggota Paskibraka Bangga Menunaikan Tugas

Pembubaran barisan Pasukan Pengibar Bendera Pusaka di halaman belakang Istana Negara menandai akhir tugas Tim Bangsa menaikkan bendera pada peringatan HUT ke-61 Kemerdekaan RI. Mereka bangga dan bahagia.

Liputan6.com, Jakarta: Akhirnya Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) menunaikan tugas setelah kurang lebih satu bulan menjalani karantina dan latihan. Tim Bangsa mengibarkan bendera Merah Putih pada upacara peringatan Detik-Detik Proklamasi RI di Istana Merdeka, Jakarta Pusat, (17/8). Mereka bahagia dan bangga telah menjalankan tugas.

Derap langkah kaki Paskibraka ke halaman belakang Istana Negara, tadi pagi, menandai akhir tugas mereka mengibarkan sang Merah Putih. Tim Bangsa bertugas menaikkan sang Merah Putih [baca: Presiden Memimpin Upacara Kemerdekaan]. Yang dipercaya membawa baki bendera pusaka adalah Tri Wiyanti Andini dari Sumatra Selatan.

Namun, sempat terjadi insiden kecil karena dua anggota Paskibraka wakil dari Provinsi Jawa barat dan Sumatra Barat tiba-tiba mengalami kram kaki. Meski begitu, sebagian anggota Paskibraka juga meneteskan air mata bahagia karena berhasil menjalankan tugas dengan baik.

Petang ini, Tim Pelita yang bertugas menurunkan Merah Putih dengan pembawa baki bendera pusaka Pricilla Abbas. Tim ini terdiri dari pengerek bendera Edo Nuansa Putra dari Jawa Timur serta perentang bendera Joy Tangka Warouw asal Sulawesi Utara dan La Ode Muhammad Taufik dari Kalimantan Timur.

Anggota Paskibraka adalah siswa dan siswi sekolah menengah atas dari 33 provinsi di Tanah Air. Setiap provinsi mengutus satu siswa dan satu siswi untuk dilatih selama sebulan oleh para pembina di Jakarta [baca: Presiden Mengukuhkan Anggota Paskibraka].

Tugas pasukan Paskibraka tidak selesai sampai pada penaikan dan penurunan Sang Merah Putih. Mereka akan berangkat ke Cina sebagai Duta Belia Indonesia dalam Forum Komunitas Diplomasi. Pada 19 Agustus, akan dilaksanakan pertunjukan layar tancap di Parkir Timur Senayan, Jakarta Pusat. Hari berikutnya, akan berlangsung pawai budaya kendaraan hias. Rangkaian acara ditutup pidato Presiden di hadapan Dewan Perwakilan Daerah pada 23 Agustus mendatang.(TNA/Fajar Ilham dan Noviar Jamal)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini