Sukses

Quraish Shihab Tanggapi Pernyataan Daniel Mananta yang Mengaku Sudah Pernah Baca Alquran

Apa tanggapan Prof Quraish Shihab tentang Daniel Mananta yang mengaku sangat suka membaca Alquran dan penasaran dengan apa yang tertulis dalam kitab suci umat muslim tersebut?

Liputan6.com, Jakarta - Daniel Mananta atau VJ Daniel mengungkapkan pernah membaca Alquran saat Profesor Muhammad Quraish Shihab menjadi bintang tamu podcast-nya, Daniel Mananta Network baru-baru ini. Daniel sempat diterpa isu pindah agama menjadi seorang mualaf karena suka mengikuti pengajian bersama Ustaz Abdul Somad (UAS).

Kedekatan Daniel Mananta dengan tokoh agama itu mendapat banyak dukungan dari umat muslim yang mendoakan agar ia segera mendapatkan hidayah dan tersentuh hatinya untuk pindah ke agama Islam. Ketertarikan Daniel terhadap agama Islam bukan hanya diwujudkan dengan mengikuti pengajian.

Presenter ajang pencarian bakat itu mengungkapkan bahwa ia juga sangat suka membaca Alquran karena penasaran dengan apa yang tertulis dalam kitab suci umat muslim tersebut. Daniel bahkan sudah membaca hampir setengah Alquran sekaligus. Namun, dia hanya membaca terjemahan ayat-ayat suci Alquran, karena ia tidak bisa membaca huruf Hijaiyah.

Dalam acara podcast Daniel, Prof Quraish Shihab menjelaskan tidak ada larangan seseorang membaca kitab suci agama lain. Namun, kitab suci agama masing-masing harus lebih diprioritaskan. Daniel Mananta kemudian mengaku pernah membaca Alquran terjemahan dalam bahasa Inggris.

"Saya sendiri juga sebenarnya pernah coba baca Alquran juga. Ya sampai setengahnya, tapi dalam bahasa Inggris. Soalnya bahasa Arabnya saya enggak ngerti," ucap presenter berusia 42 tahun ini "Tak ada masalah," jawab Quraish Shihab.

Lebih lanjut, mantan VJ MTV itu mengungkap punya banyak rekan-rekan beragama Islam yang membuatnya kagum. Hal itu jadi salah satu alasan Daniel tertarik membaca Alquran selain Alkitab.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Jawaban Quraish Shihab

"Ya, karena saya ngerasa banyak orang muslim yang saya kenal, hatinya sangat damai. Saya suka banget sama mereka, saya ngobrol sama mereka," terang Daniel Mananta.

"Saya juga pengen tahu apa sih ajaran-ajaran yang membuat mereka jadi seperti ini, jadi seseorang yang saya suka. Di situlah sebenarnya saya juga mulai cari tahu tentang Quran sendiri," lanjutnya. Quraish Shihab pun memuji tindakan 'berani' Daniel Mananta tersebut.

Menurutnya, ada beberapa ajaran dalam Alquran dan Alkitab yang sebetulnya masih sejalan sehingga tidak akan sulit untuk Daniel Mananta memahaminya. "Iya, wajar, bagus dan termasuk salah satu dari sekian banyak yang sejalan (Alquran dan Alkitab)," pungkas Quraish Shihab.

Sebelumnya, sempat beredar di media sosial foto dari VJ Daniel yang hadir dalam kajian Qur’an Story dengan beberapa artis lainnya, yaitu Arie Untung dan Adrian Maulana. Karena itu, banyak warganet yang berspekulasi bahwa sang presenter tersebut telah berpindah kepercayaan.

 

3 dari 4 halaman

Kecaman untuk Daniel Mananta

Meskipun mengikuti kajian-kajian tersebut, belum ada klarifikasi yang pasti mengenai kabar Daniel Mananta pindah keyakinan. Tak sedikit warganet yang mendoakan suami Viola Maria agar menjadi seorang mualaf. Namun, ada juga warganet yang mengecamnya karena dianggap telah menjelekkan agama yang dianutnya.

"Dulu sy suka daniel yg sgt mencintai yesus Kristus..skrg berbaur dgn agama lain malah membangga2kan agama lain.. setidaknya banggalah agamamu sendiri imani n jalani..agama kristen adalah agama yg penuh kasih tdk pernah menebar kebencian..patung yg ada di gereja bukan utk di sembah tp itu hnya gambaran n simbol di mn org kristen hrs percaya adanya yesus Kristus," tulis seorang warganet di kolom komentar Instagram terverifikasi Daniel Mananta, Rabu, 11 Juni 2022.

Tak sampai di situ saja hujatan yang ditujukan kepada VJ Daniel. Bahkan, ada warganet yang mencoba mengingatkan untuk memperbanyak ilmu agama yang dianutnya.

4 dari 4 halaman

Daniel dan Istri Ikut Kajian Alquran

"Bro daniel mainnya kejauhan tp bekalnya kurang,belajar lbh banyak lagi bro 😂 lagian ga harus setuju sama pendapat org lain untuk bisa kelihatan "santun&toleransi" ,sampai hrs nyakitin hati sesama orang percaya..skrg pst bro daniel lg banyak yg mau prospekin ya,prospekin buat mualaf 🥲," sambung yang lain.

"Bang daniel mananta kalau mau mualaf ya mualaf sajalah ya bang . Cuma kalau bisa tidak usah menjelek2kan Kristen agama anda sebelumnya (yg saat ini masih anda pegang). Tidak usah jadi orang yg menjelekkan Kristen untuk mendapatkan adsense 🙏🙏🙏," timpal lainnya.

Pada 12 November 2022, Daniel Mananta mengajak sang istri mengikuti kajian Qur'an Week dengan pembicara asal Amerika Serikat, Nouman Ali Khan. Hal ini terlihat dari unggahan Instagram Adrian Maulana.

"Sabtu pagi ini kegiatan kami sekeluarga adalah hadir ke kajian @noumanalikhanofficial dari US," tulis Adrian Maulana sebagai keterangan pada Sabtu, 12 November 2022. Adrian bersyukur karena dapat mengikuti kajian bersama para sahabatnya.

"Selain belajar dari kisah Nabi Yusuf AS akan makna CINTA, senang banget bisa ketemuan sama banyak sahabat. Kalau kamu apa acaranya weekend ini?" ia mengakhiri keterangannya.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.