Sukses

Wajah Jimin BTS Bakal Mejeng di Badan Pesawat Jeju Air

Kehadiran wajah Jimin BTS di badan pesawat Jeju Air ini merupakan bagian dari proyek ultahnya Oktober mendatang.

Liputan6.com, Jakarta - Masih beberapa bulan sampai Jimin BTS berulang tahun ke-26, atau 27 tahun dalam hitungan usia Korea Selatan, pada 13 Oktober 2021. Namun, para penggemarnya sudah menyiapkan proyek selebrasi momen tersebut.

Tidak tanggung-tanggung, mengutip Times of India, Jumat, 18 Juni 2021, basis penggemar Jimin asal Tiongkok akan membuat wajah pelantun lagu Promise tersebut mejeng di badan pesawat maskapai Jeju Air. Dilaporkan bahwa pesawat bertema Jimin akan beroperasi selama tiga bulan.

Selain visual eksterior, penerbangan itu juga akan menyertakan cangkir, serta tiket bergambar wajah lead vocalist dan main dancer BTS tersebut. Para penggemar juga dilaporkan tengah mengantisipasi perayaan "Jim-tober" tahun ini yang akan berlangsung Oktober mendatang.

Kabar ini pun menuai ragam komentar. "Coba bayangkan Jimin akan tersenyum saat membaca berita ini," tulis salah satu pengguna Twitter. "Dukungan yang mereka berikan ada di level berbeda," sambung yang lain. 

Lainnya mengaku tidak berani menghitung biaya yang harus dikeluarkan untuk proyek ini. Namun, ada juga yang merespons dengan tidak begitu antusias. "Saya pikir, saat orang butuh terbang, ia akan memesan tiket, bukan hanya karena ada wajah Jimin," tulis warganet.

Jimin BTS baru-baru ini berhasil mencuri perhatian saat merespons pernyatan ARMY, sebutan penggemar BTS, yang merasa bersalah karena menonton konser Muster Sowoozoo 2021 secara ilegal. "Tidak apa-apa. Tolong jangan benci dirimu sendiri. Apapun alasannya, kami akan mencintaimu," balas Jimin di Weverse. 

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Proyek Ultah Jimin BTS

Setiap tahunnya, ARMY memang membuat ragam proyek ulang tahun untuk setiap member BTS, termasuk Jimin. Bentuk perayaannya beragam, mulai dari yang sifatnya mewah, sampai donasi sosial.

Tahun lalu, ARMY Indonesia menggalang dana menanam dan memelihara ribuan pohon bakau untuk membantu melindungi sebuah desa yang terancam banjir di dekat Demak, Jawa Tengah. Dalam jangka waktu sembilan hari, kampanye tersebut berhasil mengumpulkan delapan ribuan pohon mangrove.

Menurut penyelenggara, lebih dari 250 keluarga di desa telah direlokasi setelah penebangan hutan bakau menyebabkan erosi tanah yang lebih besar. "Semoga pohonnya dapat tumbuh setiap harinya dan bermanfaat untuk lingkungan," tulis mereka di Twitter.

3 dari 4 halaman

Donasi Sosial Jimin BTS

Aksi sosial yang dilakukan ARMY sebenarnya juga terefleksi dari apa yang diperbuat member BTS. Seperti member lain, Jimin juga beberapa kali kedapatan berdonasi, terutama di bidang pendidikan.

Mengutip Koreaboo, pada 2018, Jimin memberi sumbangan pribadi untuk sekolahnya, Sekolah Dasar Hoedong, dan membayar biaya seragam sekolah untuk setiap siswa yang lulus sebelum sekolah ditutup. Terungkap pula ia telah menyumbang hal yang sama setahun sebelumnya.

Kemudian, pada April 2019, dilaporkan bahwa Jimin telah berdonasi sekitar 88 ribu dolar Amerika Serikat (AS) ke Kantor Pendidikan Kota Metropolitan Busan dengan sekitar 26 ribu dolar AS untuk SMP-nya. Jimin juga telah mengubah semua meja di SMA lamanya, Busan Arts High School, untuk 1,2 ribu siswa.

4 dari 4 halaman

Infografis 6 Cara Hindari Covid-19 Saat Bepergian dengan Pesawat

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.