Sukses

Pevita Pearce Ajak Masyarakat Berdonasi Lewat Game Online Happy Go PUBG

Aksi penggalangan dana yang diinisiasi Pevita Pearce bersama TimHoreTapiBaik digelar dengan cara yang cukup unik, yaitu bermain game Happy Go PUBG.

Liputan6.com, Jakarta - Ada banyak cara untuk menebarkan kebaikan di masa sulit saat pandemi corona Covid-19 saat ini. Aktris Pevita Pearce dan beberapa beberapa rekannya pun punya cara tersendiri untuk menunjukkan kepeduliannya terhadap masyarakat yang ikut terdampak wabah Corona.

Yang kemudian menjadi menarik, aksi penggalangan dana yang diinisiasi Pevita Pearce bersama TimHoreTapiBaik digelar dengan cara yang cukup unik, yaitu bermain game PUBG Mobile bertajuk Happy Go PUBG.

Perempuan 27 tahun itu pun menjelaskan alasannya dibalik penyelenggaraan Happy Go PUBG. Melalui acara Happy GO PUBG, TimHoreTapiBaik yang terdiri dari Pevita Pearce, Tanta Ginting, Yadien Syahbuddin, dan Eko berencana untuk membantu para kru film dan panggung yang secara ekonomi terdampak langsung corona.

Mereka pun terus mendata siapa-siapa saja yang nantinya akan menerima bantuan yang dihasilkan.

"Kami tanggal 15-17 Mei nanti, jam 7 malam bikin main bareng, Happy Go PUBG namanya. Jadi mabar (main bareng) celebrity, influencer dan para pro gamer untuk charity para pekerja seni karena kita udah nggak ada syuting dan event (semenjak pandemi terjadi)," terang Pevita Pearce, seperti dilansir dari Fimela.com, Sabtu, 9 Mei 2020.

Happy Go PUBG sendiri adalah acara mabar para figure publik yang gemar bermain game online PUBG bersama masyarakat umum yang mau bergabung.

Dalam tiga hari penyelenggaraan, akan ada 9 match yang masing-masing akan diikuti 25 tim yang terdiri dari 100 orang setiap game-nya.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Satu Tim dengan Selebriti

Nantinya, masyarakat luas juga dapat ikut andil memberikan donasi dan bantuan dana melalui Kitabisa: https://kitabisa.com/campaign/pubgcharitymatch.

Mereka juga akan mendapat kesempatan untuk bermain game PUBG Mobile bersama dan menjadi rekan satu tim seperti Ariel NOAH, Gading Marten, Jefri Nichol, Tanta Ginting, Ringgo Agus, Shenina Cinnamon, Twindy Rarasati, Benny Moza, BangPen, Haris Vriza, Achmad Megantara, dan tentunya Pevita Pearce.

Acara Happy GO PUBG pada 15 - 17 Mei 2020 mendatang juga bisa dinikmati secara live streaming di channel YouTube milik Pevita Pearce.

Nantinya, sepanjang acara akan tersedia QR Code bagi masyarakat yang ingin ikut berdonasi dan dana yang terkumpul akan seluruhnya disalurkan pada para kru film yang benar-benar membutuhkan.

"Kita nggak mau muluk-muluk (target dana yang terkumpul), yang penting apa sih yang bisa kita lakukan," tutup Pevita Pearce. (Rivan Yuristiawan/Fimela.com).

3 dari 3 halaman

Saksikan video pilihan di bawah ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.