Sukses

Unik, Ada Taman Bermain Bertemakan Keju di Korea Selatan

Bagi Anda penggemar keju sekaligus penggemar traveling, taman bermain yang satu ini wajib menjadi destinasi wisata Anda selanjutnya.

Liputan6.com, Jakarta Bagi Anda penggemar keju sekaligus penggemar traveling, taman bermain yang satu ini wajib menjadi destinasi wisata Anda selanjutnya. Imsil Cheese Theme Park, taman bermain seluas sekitar 12 hektare yang berada di Korea Selatan ini dibangun dengan konsep keju.

Di taman bermain yang didedikasikan untuk pencinta keju ini, tiap wisatawan bisa merasakan berada di dalam surga keju, selain juga bisa belajar tentang keju, membuat keju sendiri, makan keju, dan banyak wahana bertemakan keju. Benda-benda yang ada dalam taman bermain ini juga dibuat menyerupai keju, mulai dari irisan keju hingga toko keju raksasa.

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Bermula dari Seorang Misionaris

Menurut informasi yang dikutip dari laman  Visit Korea, Selasa (5/6/2018), Imsil sejak 1950-an telah menjadi kota penghasil makanan dari olahan susu yang banyak digemari masyarakat dunia. Imsil awalnya hanyalah desa kecil yang tidak memiliki keistimewaan lokal dan warna uniknya sendiri. Pertautan antara Imsil dengan keju dimulai saat seorang pendeta Belgia bernama Ji Jeong Hwan datang ke wilayah ini sebagai misionaris.

 

3 dari 3 halaman

Desa Kecil Penghasil Keju

Gubernur Imsil pada saat itu ingin pendeta tak hanya bekerja untuk umat Katolik semata, tapi juga semua komunitas. Atas dasar itulah sang pendeta memutuskan menjadikan Imsil sebagai desa penghasil keju hanya dari susu dua ekor kambing.

Hanya dari dua ekor kambing, kemudian bisnis keju di Imsil berkembang hingga kini reputasinya terus melejit dan berhasi mendirikan Imsil Cheese Theme Park demi menarik lebih banyak kunjungan wisata.

 

Simak juga video menarik berikut ini:

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.