Sukses

Tugas Khusus Afgan di Rumah Selama Ramadan

Kesibukan Afgan di panggung hiburan tak membuatnya lepas tugas di rumah, khususnya di bulan Ramadan.

Liputan6.com, Jakarta Kesibukan Afgan di panggung hiburan tak membuatnya lepas tugas di rumah, khususnya di bulan Ramadan. Penyanyi berlesung pipi itu menuturkan ini bukan kali pertama dilakukannya. 

""Pokoknya saya di rumah bertugas membangunkan semua orang untuk sahur," ujar Afgan, ditemui di kawasan SCBD, Jakarta Selatan, belum lama ini.

Tembok Besar China dipilih oleh penyanyi 28 tahun itu untuk merayakan ulang tahunnya yang jatuh pada tanggal 27 Mei mendatang. Selain itu, Afgan juga ingin mengunjungi Shanghai dan Beijing. (Adrian Putra/Bintang.com)

Diakui Afgan, selama Ramadan dirinya mendapatkan kesulitan tidur malam. Untuk itulah, dirinya mendapat tugas yang tak biasa.

"Karena saya tidurnya pagi, setelah sahur. Jadi saya kebagian tugasnya bangunin yang sahur," lanjut Afgan.

Bagi Afgan, tak berat untuk membangunkan seisi rumah untuk melakukan ibadah sebelum salat Subuh. Ia juga mengejar pahala Ramadan.

Afgan Syahreza (Adrian Putra/bintang.com)

"Bangunin orang sahur kan dapat pahala juga. Jadi meraih pahala tapi ngelakuinnya seru," tandas pelantun "Sadis" itu.

 

 

 

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.