Sukses

8 Potret Kaesang Pangarep dan Erina Gudono Pakai Baju Adat Minahasa, Raih Busana Terbaik

Ekspresi Kaesang Pangarep dan Erina Gudono saat dapat sepeda curi perhatian.

Liputan6.com, Jakarta Kaesang Pangarep tak hanya dikenal sebagai putra bungsu Presiden Joko Widodo saja. Namun, pria kelahiran 25 Desember 1994 ini juga dikenal sebagai konten kreator serta pebisnis.

Berbagai unggahan Kaesang di media sosial pun selalu menarik perhatian banyak netizen. Terlebih, sang istri, Erina Gudono juga terbilang aktif di media sosial dan kerap membagikan berbagai kegiatan bersama.

Bahkan, baru-baru ini pasangan yang menikah pada 10 Desember 2022 kembali menjadi sorotan saat menghadiri Upacara Peringatan Hari Kemerdekaan RI ke-78 di Istana Merdeka. Kaesang Pangarep dan Erina Gudono tampak memakai baju Kawasaran dari adat Minahasa, Sulawesi Utara. Penampilan totalitas putra Jokowi dan Iriana ini pun tampak begitu mencolok.

Bahkan, karena hal ini pula keduanya berhasil mendapatkan hadiah karena meraih juara busana terbaik. Kaesang Pangarep dan Erina Gudono pun mendapatkan sebuah sepeda di akhir acara peringatan HUT RI ke-78 pada Kamis (17/8/2023).

Dirangkum Liputan6.com dari berbagai sumber, berikut ini beberapa potret Kaesang Pangarep dan Erina Gudono yang tampil dalam busana Kawasaran Minahasa yang curi perhatian banyak netizen, Jumat (18/8/2023).

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 9 halaman

1. Kaesang Pangarep dan Erina Gudono mencuri perhatian netizen saat menghadiri acara upacara peringatan HUT RI ke-78 di Istana Merdeka.

3 dari 9 halaman

2. Bahkan, karena busana adat yang ia pakai, pasangan ini pun mendapatkan sebuah sepeda.

4 dari 9 halaman

3. Kaesang Pangarep dan Erina Gudono berhasil meraih gelar sebagai busana terbaik dalam momen tersebut.

5 dari 9 halaman

4. Kemenangan yang diraih Kaesang dan Erina ini juga menjadi sorotan netizen di media sosial.

6 dari 9 halaman

5. Melalui media sosial, Erina Gudono turut menjelaskan mengenai busana adat yang digunakan.

7 dari 9 halaman

6. Banyak pula netizen yang memuji penampilan Erina Gudono dengan busana adat Minahasa.

8 dari 9 halaman

7. Baju adat Kawasaran Minahasa yang digunakan Kaesang dan Erina sendiri merupakan baju adat yang menjadi bagian dari tarian ksatria daerah ini,

9 dari 9 halaman

8. Penampilan keduanya ini juga banjir pujian dari netizen di media sosial.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.