Sukses

6 Es Khas Nusantara yang Menyegarkan Beserta Cara Membuatnya

Sebagai negara dengan iklim yang tropis terkadang sering menyebabkan timbulnya rasa haus, sehingga itulah mengapa di Indonesia terdapat berbagai jenis minuman segar berupa es khas Nusantara.

Liputan6.com, Jakarta Es khas Nusantara seperti es doger, es dawet, es cendol dan berbagai jenis es menyegarkan lainnya, siapa yang tidak mengenal kuliner berupa es khas Nusantara? Berbagai kalangan di masyarakat Indonesia tentunya akan memilih es sebagai menu penutup setelah memakan makanan utama, atau  menjadi pilihan segar yang dapat dikonsumsi di saat teriknya paparan sinar matahari di siang hari.

Selain rasa es khas Nusantara yang segar, es khas Nusantara ini ternyata banyak memiliki keunikan, seperti hal es doger yang ternyata memiliki arti pada namanya, yaitu ‘dorong gerobak’ karena es ini biasanya dijajakan dengan cara keliling menggunakan gerobak.

Indonesia merupakan daerah yang memiliki iklim tropis, sehingga suhu udara di Indonesia rata-rata cukup panas dan gerah. Sebagai negara dengan iklim yang tropis dan kelembapan udara yang cukup tinggi terkadang sering menyebabkan timbulnya rasa haus.

Itulah mengapa tidak heran apabila berbagai jenis minuman segar berupa es khas Nusantara banyak terdapat di Indonesia. Mulai dari jenis es khas Nusantara yang tradisional dengan resep turun temurun, hingga es khas Nusantara yang telah banyak dimodifikasi menjadi minuman masa kini.

Supaya dapat mengenal lebih jauh mengenai jenis es khas Nusantara yang terkenal serta bagaimana cara mudah membuatnya, dibawah ini Liputan6.com, Kamis (2/4/2020) telah merangkum berbagai jenis es khas Nusantara beserta cara membuatnya, silahkan disimak.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 7 halaman

1. Es Goyobod

Es khas Nusantara ini dikenal berasal dari Garut, Jawa Barat, padahal es khas Nusantara ini pertama kali diperkenalkan di Jakarta sekitar 1930an tetapi karena kurang laku, Junaedi  penemu es Goyobod akhirnya memutuskan untuk pindah ke Bandung. Pada tahun 1940-an dibandung, Junaedi bersama salah seorang anaknya bernama Ucep menjual es Goyobod dengan resep yang sama seperti saat diperkenalkan di Jakarta.

Pada saat muncul kejadian bersejarah yaitu Bandung lautan api, Ucep terpaksa untuk pindah ke daerah Garut. Di Garut inilah es Goyobod semakin dikenal oleh banyak masyarakat hingga terus berkembang sampai saat ini. Karena kepopulerannya di Garut mengalahkan kepopuleran es Goyobod saat dibandung, sehingga orang-orang lebih mengenal es Goyobod ini sebagai es khas Nusantara yang berasal dari Garut.

Dibawah ini adalah resep dan cara membuat es Goyobod yang dapat Anda praktikkan sendiri dirumah.

Bahan Es Goyobod:

·         Tepung Hunkwee (jika tidak ada dapat diganti tepung maizena) 50 gram

·         Santan encer 300 ml

·         Air 300 ml

·         Daun pandan 2 lembar

·         Gula merah 200 gram

·         Santan kental 300 ml

·         Kelapa muda yang telah dikerok 1 butir

·         Alpukat yang telah di kerok 1 buah

·         Es yang telah di serut

Cara Membuat:

a)      Pertama, kita buat dahulu ‘Goyobod’ sebagai bahan utama. Ambil panci lalu panaskan tepung hunkwee dan santan encer. Rebus sesekali diaduk. Agar tidak ada adonan yang menempel di dasar panci. Lanjutkan hingga adonan mengental.

b)      Adonan goyobod diangkat lalu dimasukkan ke dalam loyang, setelah itu diamkan terlebih dahulu hingga mengeras. Lebih baik jika goyobod tidak terlalu tebal agar lebih gampang saat dipotong. Setelah dingin, potong bentuk dadu atau sesuai selera.

c)       Jika ingin tampilan dari es goyobod lebih berwarna dapat Anda tambahkan perasan air dari daun pandan atau dengan menambahkan pewarna khusus makanan. Jika tidak menggunakan pewarna, es goyobod akan memiliki warna abu kecokelatan.

d)      Selanjutnya siapkan kuah untuk goyobod, dengan cara, panaskan air dan gula merah hingga mencair. Lalu masukkan daun pandan setelah itu aduk hingga mendidih. Angkat dan dinginkan.

e)      Tahap terakhir yaitu penyajian, dengan memasukkan kelapa muda, alpukat dan jelly goyobod ke dalam gelas. Lalu tambahkan es serut dan siram menggunakan kuah gula dan santan sesuai selera.

3 dari 7 halaman

2. Es Selendang Mayang

Es selendang mayang merupakan salah satu es khas Nusantara yang berasal dari Jakarta. Minuman ini sekarang jarang ditemukan, dan untuk dapat menemukannya kita bisa berjalan-jalan ke kota tua. Di kota tua, beberapa penjual es Selendang Mayang membuat minuman ini dengan bahan dasar tepung hunkwe.

Nah, berikut bahan dan cara membuat es selendang mayang yang dapat Anda praktikkan untuk membuatnya.

Bahan utama:

·         50 gram tepung beras

·         150 gram tepung hunkwe

·         vanili

·         pewarna makanan hijau dan merah

·         air

Bahan sirup:

·         200 gram gula merah

·         500 ml santan

·         1 daun pandan

·         garam secukupnya

·         air secukupnya

 

Cara membuat:

a)      Buat kuah es selndang mayang lebih dahulu, dengan masukkan santan beserta bahan yang lainnya, aduk merata. Beri air secukupnya, lalu aduk sampai mendidih. Setelah itu, diamkan sejenak.

b)      Setelah itu siapkan loyang, dan masak bahan utamanya. Alasi dulu loyang yang akan digunakan dengan plastik. Ambil wadah, masukkan bahan-bahan seperti tepung beras, tepung hunkwe, vanili, dan garam, lalu aduk hingga rata

c)       Lalu nyalakan api kecil dan masukkan bahan yang sudah dicampur tadi. Tambahkan daun pandan supaya lebih wangi. Tunggu hingga adonan mulai meletup-letup. Dan sisihkan.

d)      Adonan dibagi rata dan tetesi adonan dengan pewarna makanan, lalu bagi adonan menjadi dua bagian ke dalam tiga wadah yang berbeda. Setelah rata, berikan warna pada kedua wadah tersebut. Salah satu adonan biarkan berwarna putih, merah, dan warna hijau, lalu aduk hingga tercampur rata dan biarkan hingga beku.

e)      Setelah adonan beku, potong sesuai selera dan masukkan ke dalam mangkuk saji

f)       Setelah itu siram dengan sirup santan

g)      Supaya lebih segar, tambahkan es batu sesuai selera dan susu kenal manis putih

4 dari 7 halaman

3. Es doger

Es khas Nusantara ini berasal dari Cirebon, Jawa Barat. Doger merupakan singkatan dari "dorong gerobak". Minuman dengan bahan dasar santan kelapa ini biasanya berisi tape, ketan hitam, alpukat, dan potongan daging kelapa. Dapat juga ditambahkan potongan roti tawar dan sagu mutiara di dalamnya.

Berikut resep dan cara membuatnya.

Bahan utama:

·         200 ml Santan Cair

·         150 gram gula pasir

·         1 sdm pewarna makanan merah

Bahan pelengkap:

·         75 gram tape ketan hitam/hijau

·         50 gram tape singkong

·         50 gram daging kelapa

·         Susu kental manis secukupnya

Cara membuat:

a)      Pertama-tama masukkan santan dan gula pasir ke dalam panci, lalu panaskan hingga cukup mendidih.

b)      Setelah itu masukkan pewarna makanan sembari terus diaduk hingga mengeluarkan busa.

c)       Lalu pindahkan ke dalam wadah dan masukkan ke dalam lemari es hingga membeku dengan waktu kurang lebih 6-8 jam.

d)      Setelah es membeku, lalu keluarkan dan diamkan selama 8-10 menit agar es mudah dikeruk.

e)      Yang terakhir siapkan bahan isian dalam gelas saji dan tambahkan es yang telah dikeruk tadi. Jangan lupa untuk menambahkan susu kental manis.

5 dari 7 halaman

4. Es dawet

Es dawet merupakan es khas Nusantara yang berasal dari Banjarnegara, Jawa Tengah. Bahan dasarnya berasal dari tepung beras yang diolah, lalu diberi tambahan pewarna hijau dari daun suji.

Bahan:

·         100 ml Santan

·         50 g Tape singkong

·         Es yang telah diserut

Cendol:

·         50 g Tepung hunkwe

·         150 g Tepung beras

·         200 ml Air sari daun suji

·         ½ sdt Garam

·         1 sdm Air Kapur sirih

Sirup Gula:

·         75 g Gula merah

·         60 g Gula pasir

·         3 lembar Daun pandan

·         200 ml Air

Cara membuat:

a)      Pertama kita buat cendolnya, dengan  mencampur tepung hunkwe, tepung beras, air daun suji, garam dan air kapur sirih ke dalam panci, dan masak sambil diaduk hingga rata dan mengental.

b)      Siapkan cetakan dengan dialasi wadah berisi air es. Lalu masukkan adonan tersebut dan dengan dituangkan sedikit demi sedikit. Lalu tiriskan.

c)       Lalu selanjutnya kita buat sirup gulanya dengan memasukkan gula merah, gula pasir, daun pandan dan air ke dalam panci

d)      Masak hingga mengental, kemudian sisihkan

e)      Siapkan gelas atau wadah sesuai selera

f)       Susun semua bahan dalam satu gelas, dan tuang ke dalam gelas atau wadah yang telah disiapkan, kemudian siap dinikmati.

6 dari 7 halaman

5. Es Lidah Buaya

Salah satu tanaman dengan bentuk unik ini memiliki bagian daging seperti jelly. Lidah Buaya biasanya sering menjadi bahan minuman yang sangat terkenal terutama di daerah Pontianak, Kalimantan Barat. Minuman ini biasa disebut Es Lidah Buaya. Untuk membuat Es lidah buaya ini sangat mudah dan sederhana. Berikut cara membuatnya.

Bahan:

·         800 gr lidah buaya segar

·         Sejumput garam

·         Air matang secukupnya

·         Sirup melon

·         Es batu secukupnya

·         150 gr gula pasir

Cara membuat:

a)      Cuci bersih lidah buaya, lalu potong sesuai selera.

b)      Rebus potongan lidah buaya dengan diberi sejumput garam, rebus dengan api sedang kurang lebih 30 menit.

c)       Cuci bersih kembali, lalu ditiriskan.

d)      Siapkan air dipanci tambah gula pasir dan lidah buaya tadi masak hingga mendidih. Matikan kompor biarkan dingin. Biarkan air gula menyerap ke dalam daging lidah buaya. 

e)      Dalam penyajian dapat ditambahkan sirup sesuai dengan selera dan agar lebih segar tambahkan es batu.

7 dari 7 halaman

6. Es Timun Serut

Saat kita berkunjung ke restauran khas Aceh, tak lengkap kalau tidak memesan es khas Nusantara yang satu ini. Di Aceh, es timun serut selasih selalu ada di daftar menu tempat makan yang menyajikan masakan Aceh. Berikut ini cara membuatnya.

Bahan:

·         4 buah timun

·         2 sdm air jeruk-nipis

·         200 ml air matang

·         es batu secukupnya

Untuk membuat gula:

·         500 ml air

·         400 g gula-pasir

·         1 lembar daun-pandan

Cara buat:

a)      Kupas semua timun, lalu serut dengan bentuk memanjang dan taruh ke dalam mangkuk.

b)      Rebus seluruh bahan-bahan untuk membuat air gula, rebus hingga mengental, setelah itu dinginkan.

c)       Tuang air ke dalam mangkuk berisi timun serut, tambahkan air gula, dan air jeruk nipis, setelah itu aduk hingga rata. Dan masukkan ke dalam gelas saji, tambahkan es batu, dan siap dinikmati.

 

Bagaimana, cukup mudah bukan membuat es khas Nusantara, selamat mencoba ya!

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini