Sukses

Menyesal Cerai dari Gading Marten, Ini 6 Pengakuan Gisella Anastasia

Gisel mengaku menyesal cerai dari Gading Marten.

Liputan6.com, Jakarta Hampir setahun, Gisella Anastasia dan Gading Marten bercerai. Pasangan yang menikah pada 2013 ini resmi bercerai pada Januari 2019. Namun, belum lama ini Gisel menuturkan bahwa dirinya menyesal berpisah dari Gading Marten. Hal tersebut disampaikan Gisella Anastasia melalui kanal YouTube Daniel Mananta.

Dalam kanal YouTube Daniel Mananta, penyanyi jebolan ajang pencarian bakat Indonesia Idol ini menuturkan bahwa keputusan yang dirinya ambil adalah keputusan yang salah. Video di kanal YouTube Daniel Mananta ini dibagi menjadi empat bagian. Video part 1 di kanal YouTube Daniel Mananta tayang perdana pada (14/9/2020).

Gisel juga menuturkan dirinya merasa bersalah telah memisahkan Gempita dan Gading Marten.

Berikut Liputan6.com merangkum dari kanal YouTube Daniel Mananta tentang curhatan Gisella Anastasia yang mengaku menyesal bercerai dari Gading Marten, Kamis (17/9/2020).

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 7 halaman

1. Keputusan yang Salah

Gisella Anastasia menuturkan bahwa keputusan dirinya bercerai dari Gading Marten adalah keputusan yang salah. Ia seharusnya tak bersikap egois dalam menuntaskan masalah. 

"Berdasarkan pengalaman kemarin jelas-jelas pas aku divorce itu kan keputusan yang salah yang aku ambil. Enggak nanya dulu, mengonfirmasi, konfirmasi sendiri dengan pengetahuan aku, dengan ego dan segala macam," jelasnya di kanal YouTube Daniel Mananta pada (14/9/2020).

Mantan Gading Marten ini menambahkan bahwa keputusan yang dirinya ambil ini adalah twist-nya iblis. Gisel menambahkan bahwa dirinya mendapatkan bisikan dari iblis untuk berpisah.

“Tapi itu memang twist-nya iblis sih, di-twist otak aku, ya sudah pisah saja. Lo ngapain berkorban buat semuanya seumur hidup lo. Come on lo masih bisa mendapat kebahagiaan. You deserve to be happy.' Aku sebal banget," tambah Gisel.

3 dari 7 halaman

2. Tidak Punya Pengetahuan

Kekeliruan di masa lalau akhirnya menjadi pengalaman berharga bagi Gisella Anastasia. Ia banyak belajar dari pengalaman pahit tersebut.

"Jadi waktu itu aku enggak punya pengetahuan ini. Mungkin ada yang mau ngasih tahu, aku tolak, karena sudah keras hatinya. Terus banyak penghakiman di masa lalu kayak kurang kasih sayang orangtua," ia mengakhiri. 

4 dari 7 halaman

3. Jadikan Pembelajaran

Gisel menuturkan bahwa seharusnya masa lalu harus dijadikan pembelajaran dan tidak disalahkan. Masa lalu dapat membentuk kita menjadi pribadi yang lebih baik seperti saat ini.

"Yang padahal kalau kita sudah tau sekarang ya masa lalu emang udah masa lalu, harusnya bukan jadiin pembelaan kaya gitu, tapi memang jadi pembelajaran. Pokonya ya itu memang sudah dijadikan untuk membentuk kita sebenarnya, sebenarnya ya. Untuk membentuk kita untuk jadi lebih baik sebetulnya. Jadi enggak bisa menyalahkan masa lalu. Kita harusnya berdamai. Kita maafkan masa lalu.” tutur Ibu Gempita ini.

5 dari 7 halaman

4. Setelah Bercerai Timbul Masalah Baru

Setelah bercerai dari Gading Marten, Gisella Antastasia menuturkan bahwa banyak teman dan sahabatnya yang meminta saran kepada dirinya tentang rumah tangga.

"Sejak aku cerai, kayanya teman-temanku yang tadinya deket, ada juga yang gak dekat-dekat amat itu kaya datang, mau curhat soal suaminya gitu ya. Ada yang sengaja, ada yang gak sengaja ketemu. Cuma emang kaya jadi minta konfirmasi, kaya loe kan cerai ni, gue kayanya udah gak kuat nih, gue mau cerai kaya loe gimana sih rasanya. Trus aku langsung bilang, first word yang keluar pertama dari mulut aku, Don’t. Please Don’t.” kata Gisella Anastasia.

Gisel juga menambahkan bahwa bercerai itu tidak seenak yang dipikirkan. Berpisah adalah keputusan yang tidak semenyenangkan itu.

“gak enak rasanya, ga semenyenangkan yang kau pikirkan. Kaya dari situ hanya akan timbul masalah-masalah baru. Hanya akan timbul ketidak-damaian. Akan merasa bersalah. “ tambah Gisella.

6 dari 7 halaman

5. Seharusnya Bisa Komitmen

Perasaan Gisel setelah cerai justru malah kalut. Penyanyi berusia 29 tahun ini baru menyadari bahwa pasangan suami istri seharusnya bisa menjaga komitmen yang telah dibuat. 

"Enggak enak banget struggling sama semua perasaannya. Di samping kita sudah mengecewakan keluarga, orang banyak, anak. Enggak enak untuk tahu mestinya kebenarannya enggak begitu, kita mestinya bisa komit," paparnya di kanal YouTube Daniel Mananta pada (15/9/2020).

Namun ia tak mau terus menerus terjebak dalam penyesalan. Gisella Anastasia percaya bahwa Sang Pencipta telah memaafkan kesalahannya.

"Cuma aku tahu kebenarannya bahwa aku sudah diampuni, dimaafin sama Tuhan, dan aku dikasih kehidupan yang sekarang untuk aku work on it, untuk lebih baik lagi," ia menandaskan.

7 dari 7 halaman

6. Memisahkan Gempi dan Gading Marten

Gempi menjadi salah satu alasan bahwa bercerai dari Gading Marten adalah hal paling berat dijalani Gisella Anastasia.

"Aku memisahkan waktu Gempi sama papanya ternyata. Walaupun bebas boleh ketemu kapan aja, boleh main kapan aja, tapi mas kan ada kegiatan, sibuk, at least dia kehilangan waktu bobo sama papanya di kasur," ungkapnya.

Sambil bercerita, Gisel mulai menangis. Ia sedih tiap kali mengingat Gempita Nora Marten bangun tanpa melihat sosok ayah di sampingnya.

"Yang bangun pagi mestinya sudah bisa lihat papanya, itu enggak bisa. Sometimes kalau iblis lagi masuk 'It's because of you, because of you, Gisel, gara-gara elu'," katanya dengan suara terbata.

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini