Sukses

Bukan Hadiah Mahal, Ini yang Anak Ingat tentang Orangtua

Bukan hadiah mahal atau liburan ke luar negeri yang bakal paling anak ingat dari jasa-jasa orangtuanya.

Liputan6.com, Jakarta Setiap orangtua pasti ingin memberikan yang terbaik bagi buah hatinya. Mulai dari hal-hal terkait nonmaterial hingga material. 

Namun, ada hal yang paling diingat anak dari orangtuanya. Bukan hadiah mahal atau liburan ke luar negeri. Berikut hal- hal yang paling berkesan bagi anak dari orangtuanya seperti mengutip Time. 

Usaha orangtua membuat rasa nyaman

Anak-anak memiliki psikologis yang belum matang dan kebutuhannya akan dilindungi sangat tinggi. Mencari kenyamanan dan keamanan akan selalu dilakukan dari orangtua. Hal itulah yang bakal selalu diingatnya, bahkan saat jauh dari rumah.

Tak heran para anak rantau yang menghadapi masalah, stres atau semacamnya, seringkali muncul keinginan untuk pulang dan bertemu orangtuanya.

Perhatian yang tak terbagi

Berbicara dengan anak atau fokus bermain dengannya tanpa melakukan aktivitas lain, meski hanya sebentar, ternyata sangat berkesan bagi anak. Fokus yang tak terbagi menandakan kalau anak merasa aman, dicintai dan dihargai.

 

Saksikan juga video menarik  berikut:

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Cara ayah ibu berinteraksi

Bagaimana interaksi ibu dan ayah, saling menghargai, membantu dan menunjukkan kasih sayang juga akan sangat mempengaruhi anak-anak. Interaksi orangtua di rumah, akan menjadi 'modal' bagi anak saat berinteraksi dengan orang lain. Ia pun akan punya contoh yang baik dalam memperlakukan pasangannya kelak.

Tradisi keluarga

 Tiap keluarga pasti punya kebiasaan masing-masing. Bisa saat hari raya, akhir pekan saat berkumpul bersama atau masakan favorit. Pertahankan kebiasaan tersebut dan buatlah menjadi tradisi keluarga. Hal tersebut akan sangat diingat anak-anak dan mungkin akan diterapkannya pada keluarganya kelak.

 

 

Penulis: Mutia

Sumber: Dream.co.id

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.