Sukses

6 Teknik Senam Mulut untuk Cegah Ngorok

Mendengkur bukanlah hal sepele. Kondisi ini dapat memicu Obstructive Sleep Apnea (OSA) yang dapat menyerang jantung dan stroke.

Liputan6.com, Jakarta Mendengkur bukanlah hal sepele. Kondisi dengkuran yang memutus napas disebut juga Obstructive Sleep Apnea (OSA) dapat menyerang jantung dan stroke dalam waktu lama.

Penelitian yang dipublikasikan dalam American College of Chest Physician journal CHEST, menemukan, ada cara untuk mencegah dengkuran ke arah berbahaya.

Ahli bedah kepala dan leher di David Geffen School of Medicine di UCLA, Nina Shapiro, MD mengatakan, Anda harus melatih otot-otot mulut untuk mengurangi dengkuran. Senam mulut ini diklaim dapat mengurangi frekuensi mendengkur hingga 36 persen. Berikut ini latihan yang bisa dilakukan, seperti dikutip Prevention, Selasa (23/6/2015):

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 7 halaman

Dorong ujung lidah



1. Dorong ujung lidah Anda ke langit-langit mulut Anda dan gerakan maju mundur sebanyak 20 kali

move 1

3 dari 7 halaman

Sedot lidah



2. Sedot lidah Anda ke atas hingga 20 kali

move 2

4 dari 7 halaman

Dorong belakang lidah



3. Dorong bagian belakang lidah Anda ke bawah sambil menjaga ujung menyentuh bagian dalam gigi depan 20 kali

move 3

5 dari 7 halaman

Buka mulut lebar-lebar



4. Buka mulut lebar-lebar dan angkat langit-langit mulut dan uvula sebanyak 20 kali

move 4

6 dari 7 halaman

Gunakan jari telunjuk



5. Gunakan jari telunjuk Anda, tekan otot pipi sebanyak 10 kali di setiap sisi

move 5

7 dari 7 halaman

Angkat lidah



6. Ketika Anda makan atau menggigit, angkat lidah Anda ke langit-langit mulut Anda.

move 6

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Mendengkur adalah salah satu jenis gangguan tidur yang cukup banyak dialami. Penderitanya sendiri bisa jadi tidak merasa terganggu.

    mendengkur

Video Terkini