Sukses

1,7 Juta Pengungsi Afghanistan dalam Proses Deportasi dari Pakistan

Pakistan sedang dalam proses mendeportasi sekitar 1,7 juta orang Afghanistan yang tinggal di negara itu tanpa dokumen, kata Pelaksana tugas (Plt) Perdana Menteri Pakistan Anwaar-ul-Haq Kakar.

Liputan6.com, Jakarta - Pakistan sedang dalam proses mendeportasi sekitar 1,7 juta orang Afghanistan yang tinggal di negara itu tanpa dokumen, kata Pelaksana tugas (Plt) Perdana Menteri Pakistan Anwaar-ul-Haq Kakar.

Islamabad menuding orang-orang Afghanistan itu terlibat dalam serangan teror baru-baru ini dan menuduh Pemerintah Taliban di Kabul tidak cukup bertindak memberantas militan anti-Pakistan.

Ketika ditanya apakah Pakistan lebih aman setelah pengusiran masal, Kakar mengatakan langkah itu bukan taktik kontraterorisme.

“Kami ingin interaksi gerakan yang teregulasi dengan Afghanistan sebagai negara. Ini target utamanya,” kata Karkar dalam wawancara dengan VOA.

Komentar-komentar Karkar baru-baru ini yang merujuk kepada Pemerintah Taliban sebagai pemerintahan yang tidak sah, memantik kontroversi, dikutip dari VOA Indonesia, Senin (20/11/2023).

Kakar membantah Pakistan pernah menyokong Taliban Afghanistan dan menyangkal laporan-laporan bahwa pihaknya melindungi para pemimpin pemberontak saat itu. Dia menyebut laporan itu berlebihan.

“Ketika nanti kita harus memilih dan berkomitmen bersama kekuatan global dalam perang regional, kita harus memikirkan dan mempertimbangkan baik-baik sebelum menetapkan pilihan kita,” kata Karkar.

Dia mengeluhkan bahwa Pakistan disalahkan atas hasil perang 20 tahun, sedangkan pengorbanan manusia dan ekonomi tidak diakui.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Pejabat Kemhan Afghanistan Kritik Pemerintah Pakistan Terkait Kebijakan Pengusiran Pengungsi

Seorang penjabat di Kementerian Pertahanan Afghanistan bernama Mawlawi Mohammad Yaqoob Mujahid mengkritik perlakuan pemerintah sementara Pakistan terhadap pengungsi.

Dikutip dari laman Tolo News, Selasa (7/11/2023) ia mengatakan bahwa keputusan untuk mengusir warga Afghanistan diambil secara sepihak dan Pakistan harus mempertimbangkan konsekuensi dari tindakan tersebut.

Dalam sebuah rekaman suara, Mujahid meminta rezim di Pakistan untuk tidak bersikap kejam terhadap warga Afghanistan, tidak menyita properti dan aset pribadi mereka.

"Mereka tidak dapat melakukannya berdasarkan hukum atau aturan apa pun. Tindakan seperti itu akan dipertanyakan," ujarnya.

"Kami akan berusaha sekuat tenaga untuk mencegahnya dan tidak akan membiarkan siapa pun menyita dan mencuri properti pribadi saudara-saudara kami di Afghanistan."

Ia juga mendesak masyarakat internasional, PBB dan organisasi-organisasi lain untuk menekan Pakistan agar mengakhiri situasi yang terjadi saat ini terhadap para pengungsi.

"Meskipun mereka mengirim pengungsi ke negara mereka, mereka [pengungsi] harus dikirim ke Afghanistan dengan bermartabat," katanya.

Yaqoob memperingatkan bahwa situasi yang sedang terjadi saat ini sangat merusak hubungan antara Afghanistan dan Pakistan.

"Jadi, rezim Pakistan harus memikirkan konsekuensi dari apa pun yang dilakukannya. Harus menanam sebanyak-banyaknya yang bisa dituai," ujarnya.

Dia juga menyebut keputusan Pakistan mengenai pengungsi Afghanistan adalah sepihak, dan mengatakan bahwa "kami tidak menerima sama sekali."

3 dari 4 halaman

Penangkapan Imigran Afghanistan di Pakistan Semakin Intensif

Sebelumnya, penangkapan dan penahanan imigran Afghanistan di Pakistan dilaporkan sangat intensif seiring dengan semakin dekatnya batas waktu pemerintah terkait upaya pengusiran migran pada tanggal 1 November 2023.

Konsulat Afghanistan di Karachi, Pakistan mengatakan sejak awal bulan ini lebih dari 120.000 migran Afghanistan meninggalkan Pakistan.

Sementara itu, para migran Afghanistan mengatakan bahwa dengan semakin dekatnya tenggat waktu yang ditetapkan Pakistan, jumlah penahanan migran Afghanistan di negara tersebut semakin meningkat.

Para migran ini mengatakan bahwa mereka berada dalam situasi yang buruk, dikutip dari laman Tolo News.

“Baru-baru ini polisi Pakistan berburu migran asal Afghanistan di kota-kota besar,” kata Bezhan Hussaini, seorang migran Afghanistan di Pakistan.

“Di sini, di Pakistan, para migran Afghanistan menghadapi banyak masalah dan polisi yang bahkan sampai memasuki rumah para migran dan langsung menangkap mereka, membawa mereka ke penjara,” kata Mohammad Omaid, seorang migran Afghanistan di Pakistan.

Pada saat yang sama, konsulat Imarah Islam di Karachi mengatakan bahwa penganiayaan terhadap migran Afghanistan oleh tentara Pakistan terus berlanjut.

Menurut Abdul Jabar Takhari, dalam sebulan terakhir lebih dari 120.000 migran Afghanistan telah meninggalkan Pakistan.

“Pada periode ini lebih dari 120.000 migran Afghanistan meninggalkan Pakistan dan proses ini terus berlanjut. Kami ingin pemerintah Pakistan memperpanjang proses ini sehingga para migran dapat meninggalkan negara tersebut secara teratur,” kata Abdul Jabar Takhari, Konsulat Afghanistan di Karachi, Pakistan.

4 dari 4 halaman

Konsulat Afghanistan Diminta Bergerak

Sebelumnya, sejumlah aktivis hak-hak pengungsi menekankan bahwa Konsulat Afghanistan harus mengatasi situasi migran Afghanistan di negara-negara tetangga dan kawasan.

“Migran Afghanistan di Pakistan khawatir tentang masa depan mereka dan pemerintah Pakistan harus memperlakukan mereka berdasarkan hukum migrasi internasional,” kata Mir Ahmad Raoofi, seorang aktivis hak-hak migran di Pakistan.

Konsulat Jenderal Afghanistan di Karachi juga melaporkan bahwa lebih dari 1.000 pengungsi Afghanistan saat ini ditahan di penjara Pakistan dan lebih dari 500 lainnya telah dibebaskan dari penjara.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.