Sukses

Usai Tamasya dari Gunung Fuji, 7 Turis Indonesia Kecelakaan

Liputan6.com, Jakarta - Sejatinya tamasya ke Gunung Fuji Jepang menjadi pengalaman yang indah. Namun, tidak bagi rombongan turis Indonesia.

Rombongan turis asal Indonesia itu mengalami kecelakaan di sebuah jalan di Perfektur Yamanashi, yang letaknya 126 kilometer dari Tokyo. Akibat kecelakaan itu, sebanyak tujuh WNI mengalami luka-luka.

"Rombongan turis WNI ini sedang tamasya ke Fuji, lalu pulangnya kecelakaan. Ada tujuh orang yang mengalami luka, di mana dua orang luka parah," kata Juru Bicara Kementerian Luar Negeri RI, Arrmanatha Nassir atau Tata, di Kementerian Luar Negeri Jakarta, Jumat (20/4).

Tata menjelaskan bahwa korban terluka parah kini sudah dilarikan ke rumah sakit. Sementara korban lain yang terluka ringan sudah diantar ke hotel mereka di Tokyo dengan pendampingan dari pihak KBRI.

"Pihak KBRI sudah berkomunikasi dengan mereka dan memberikan pendampingan. Mereka yang terluka ringan juga sudah kembali ke hotel," jelas Tata.

Menurut informasi diterima, WNI tersebut berasal dari berbagai daerah di Indonesia seperti Jakarta dan Bandung.

 

Reporter:  Ira Astiana

Sumber: Merdeka.com

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini