Sukses

Seorang Santa Katolik Jadi Inspirasi Busana Zendaya di Met Gala 2018

Zendaya pilih Santa Joan sebagai inspirasi busana di Met Gala 2018

Liputan6.com, Jakarta Met Gala 2018 menjadi ajang adu busana tematik di . Mengambil tema "Heavenly Bodies: Fashion and the Catholic Imagination", sejumlah selebriti yang hadir menggunakan busana yang mengandung unsur katolik di Met Gala 2018. Salah satunya adalah Zendaya.

Aktris berusia 21 tahun ini memilih hadir di Met Gala 2018 dengan menggunakan busana yang terinspirasi dari seorang Santa bernama Santa Joan atau yang lebih dikenal dengan Joan of Arc. Ia merupakan seorang pejuang wanita yang legendaris dari Prancis.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 2 halaman

Menjelma menjadi ratu prajurit

Menjelma menjadi seorang prajurit, Zendaya menggunakan baju besi yang menjadi ikon dari Santa Joan. Gaun metalik dari Versace menampilkan potongan leher dan baju berlapis baja. Gaun ini memiliki aksen rantai di bagian depan dan lengan. Tak ketinggalan sabuk berduri yang menjadi aksesori pelengkap gaun prajurit ini.

Zendaya menjelma menjadi ratu dari prajurit dengan potongan gaun yang pendek di bagian dan memanjang di bagian belakang. Detail duri yang digunakan pada gaun Zendaya memberi kesan yang kuat dan tegas dari seorang ratu. Gaun besi inipun dipadukan dengan pump heels berwarna emas.

 

Tak hanya pakaian, Zendaya pun mengadopsi gaya rambut sang prajurit dengan potongan bob curly berwarna brunette. Dengan gaun yang begitu mewah, Zendaya pun memilih menggunakan riasan yang tidak terlalu mencolok. Di mana riasan tersebut hanya mempertegas bagian mata dengan eyeshadow emas dan eyeliner hitam. Sementara di area pipi disapukan blush berwarna peach.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.