Sukses

Juventus Minta Maaf Bus Pemain Inter Diserang

Petinggi Juventus mengutuk aksi anarkis oknum yang menyerang bus pemain Inter Milan saat hendak menuju Juventus Stadium.

Petinggi Juventus melalui Direktur Umum klub, Giuseppe Marotta mengutuk aksi anarkis oknum yang menyerang bus pemain Inter Milan saat hendak menuju Juventus Stadium.

Insiden itu terjadi beberapa jam sebelum pertandingan antara Juventus dan Inter Milan, Minggu 2 Februari 2014. Karena tindakan tersebut, sejumlah kaca bus pecah terkena lemparan batu.

Tensi pertandingan memang memanas jelang laga. Rivalitas kedua suporter menjadi bumbu dalam pertandingan ini. Pendukung Juventus dan Inter diklaim memiliki basis terbesar di Italia.

Mendengar peristiwa tidak menyenangkan yang menimpa tim lawan, Marotta secara terbuka meminta maaf kepada Inter. Dia mengecam aksi tidak bertanggung jawab itu. Dilansir dari Football Italia, Marotta mengaku tidak mengetahui persis kejadian itu.

"Kami tidak tahu di mana kejadiannya. Tetapi tentu, bukan di dekat stadion. Sehingga, kami tidak bisa mengerahkan Polisi di daerah itu," ujar Marotta.

Marotta merasa, kejadian pelemparan bus suporter itu sudah sering terjadi tanpa ada tindak lanjut dari pihak berwenang. "Kejadian serupa juga sering menimpa bus kami," kata Marotta.

Partai bertajuk Derby d'Italia itu akhirnya dimenangkan Juventus dengan skor 3-1. Tamabahan tiga poin Juventus atas Inter membuat tim besutan Antonio Conte itu kian kokoh di puncak klasemen mengemas 59 poin. (Rej)

Baca Juga:

Wenger Akan Pelototi Laga City vs Chelsea
Mourinho Tak Gentar dengan Kedahsyatan City di Kandang
Jadwal Pertandingan dan Siaran Langsung Nanti Malam
Joe Cole Segera Merumput di MLS
Benitez: Napoli Harus Bayar Kesalahan

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.