Sukses

Pedro Bangga dengan Reaksi Barca Usai Tertinggal

Barca tampil gugup di awal laga. Hasilnya, dalam 15 menit awal Getafe bisa mencetak dua gol.

Barcelona sempat tertinggal dua gol saat menghadapi Getafe. Namun, Azulgrana berhasil bangkit dan membalikkan keadaan. Hal ini membuat bomber Pedro Rodriguez bangga.

Barcelona nyaris saja tersungkur di Coliseum Alfonso Perez. Untungnya Pedro tampil cemerlang sehingga membuat Barca berbalik menang 5-2 pada lanjutan La Liga hari Minggu (22/12/2013) malam WIB.

Barca tampil gugup di awal laga. Hasilnya, dalam 15 menit awal Getafe bisa mencetak dua gol melalui Sergio Escudero dan pemain belakang Lisandro Lopez. Barca mampu berbalik unggul setelah Pedro mencetak hat-trick dalam kurun waktu sembilan menit (34, 41 dan 43).

Setelah jeda, Barca tidak mau mengulangi kesalahan di babak pertama. Gol keempat Barcelona tercipta pada menit 68. Kembali Pedro yang meneror pertahanan Getafe. Kali ini Pedro memberikan umpan silang yang memudahkan Cesc Fabregas menjebol gawang Miguel Moya. Selang empat menit kemudian, Barca makin menjauh berkat setelah Fabregas mencetak gol keduanya lewat tendangan penalti.

"Kami senang dengan reaksi tim usai tertinggal 0-2 ," kata Pedro di Football Espana.

"Kami bisa melalukan reaksi dan sikap dari tim sangat bagus," ucapnya.

Kemenangan ini membuat Barca berhasil menutup tahun 2013 dengan memuncaki klasemen La Liga. Barca cuma unggul selisih gol dari Atletico Madrid yang sempat berkuasa setelah kemarin menang atas Levante. (Jnp)

Baca Juga:
[Full Time] Tanpa Messi-Neymar, Barca Nyaris Dikalahkan Getafe
Kicauan Pemain Timnas U-23 Menjadi Favorit
[Full Time] Gol Cantik Palacio Bawa Inter Tundukkan AC Milan

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini