Sukses

Batal Gabung Manchester United, Benjamin Pavard Resmi ke Inter Milan

Benjamin Pavard sempat masuk radar Manchester United.

Liputan6.com, Jakarta Setelah sebulan jadi rumor dan spekulasi di bursa transfer, Benjamin Pavard akhirnya resmi bergabung ke Inter Milan. Langkah ini sekaligus mengakhiri periode suram pemain asal Prancis itu di FC Hollywood.

Situs resmi Bayern Munich telah mengumumkan kepergian Pavard, Kamis (31/8/2023). CEO Munich, Jan-Christian Dreesen juga sudah menyampaikan ucapan perpisahan kepada pemain berusia 27 tahun itu.

"Terima kasih Benki!" tulis Dreesen dalam pernyataan resmi klub Bayern Munich.

"Kami ingin berterima kasih kepada Benjamin Pavard atas empat tahun bersama yang benar-benar sukses. Dia adalah bagian penting dari tim dalam periode bersejarah kami saat meraih enam gelar, terutama saat dia tampil di final Piala Dunia Antarklub," Dreesen menambahkan. 

Pavard bergabung dengan Bayern Munich sejak 2019 lalu. Dia menghabiskan waktu 4 tahun di sana. Selama memperkuat Munich, Pavard sudah tampil sebanyak 163 pertandingan dan mencetak 12 gol.

Dia dikenal sebagai pemain serba bisa dan tangguh di lapangan. Di Inter Milan, Pavard kemungkinan bakal menepati posisi idealnya, sebagai bek tengah yang sulit didapatkannya saat masih di Bayern Munich. Susunan pemain The Bavarian membuatnya kesulitan secara rutin mendapatkan posisi tersebut. 

"Kami menghormati keinginannya mencari tantangan baru dan pindah ke Inter Milan," kata Dreesen.

"Kami berharap yang terbaik dan semoga dia (Pavard) bisa sukses di Serie A, Italia," tutupnya.

 

 

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Sempat Masuk Radar Manchester United

Bukan perkara mudah bagi Pavard bergabung dengan Inter Milan. Sebab Manajer Bayern Munchen, Thomas Tuchel justru sempat enggan memberi restu. Padahal sejumlah klub peminat sudah bermunculan. 

Selain Inter Milan, Manchester United seperti diketahui juga sempat dikaitkan dengan kepindahan Pavard. Sayang rencana ini gagal karena Harry Maguire yang juga beroperasi di lini tengah MU menolak hengkang.

Mantan pemain Leicester City itu enggan bergabung dengan West Ham United yang sudah mengajukan tawaran sebesar 30 juta poundsterling. Padahal dia sudah jarang terpakai di skuad Setan Merah. 

 

Padahal, West Ham yang meminati jasanya dikabarkan sudah menyetujui mahar senilai 30 juta poundsterling untuk memboyong bek internasional Inggris London Stadium.

 

 

3 dari 4 halaman

Thomas Tuchel Sempat Ingin Mempertahankan Pavard

Di tengah hiruk pikuk transfer Benjamin Pavard ke Manchester United, manajer Bayern Munchen Thomas Tuchel justru memberi sinyal penolakan. Apalagi dia sama sekali belum mendengar keinginan pemainnya.

Juru taktik asal Jerman itu juga mengaku masih sepenuhnya mengandalkan jasa Pavard dalam tim.

"Benji (Benjamin Pavard) belum menyampaikan kepada saya bahwa dia benar-benar ingin pergi," tegas Tuchel dalam konferensi pers seperti dilansir dari Manchester Evening News beberapa waktu lalu.

"Sampai sekarang, belum ada tawaran (untuk Pavard). Dia pemain kami dan mendapat dukungan penuh (dari tim). Sampai itu berubah, kami sepenuhnya masih mengandalkan dia," tegas pelatih asal Jerman.

 

4 dari 4 halaman

Persaingan Serie A Musim Ini

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.