Sukses

Balik ke Chelsea, Ini 5 Masalah yang Harus Diatasi Lampard

Ada lima masalah yang harus diselesaikan Frank Lampard saat memutuskan kembali ke Chelsea.

Liputan6.com, Jakarta Chelsea resmi menunjuk Frank Lampard sebagai manajer baru. Sang legenda klub ditunjuk sebagai pengganti Graham Potter di kursi pelatih.

The Blues memecat Graham Potter di awal pekan kemarin karena rangkaian hasil buruk yang diterima Chelsea.

"Kami sangat senang bisa menyambut kembali Frank Lampard di Stamford Bridge. Kami ingin menghadirkan rencana yang jelas dan stabil hingga akhir musim nanti, karena kami akan meneruskan pencarian kami terhadap pelatih permanen," kata Pemilik Chelsea, Todd Boehly, Kamis 6 April 2023.

"Kami memiliki pertandingan yang penting melawan Wolverhampton di hari Sabtu, lalu kami akan bertemu dengan Madrid di perempat final Liga Champions di pekan depan. Jadi kami akan memberikan dukungan penuh kepada Frank agar kami mendapatkan hasil terbaik di sisa musim ini," imbuhnya.

Namun Lampar hanya bertugas hingga akhir musim nanti. Tidak disebutkan apakah ada klausul yang bisa memperpanjang masa bakti sang manajer, namun Lampard dipastikan akan menangani Chelsea setelah ini.

Di sisi lain, bagi Lampard kembali ke Chelsea adalah sebuah tantangan besar. Pasalnya, mantan timnya itu memiliki sejumlah masalah.

Secara personal ia harus memulihkan reputasinya sebagai seorang manajer setelah melihat performa jeleknya selama melatih Everton.

Kemudian, tujuan utama Lampard untuk the blues adalah membuat Chelsea kembali menjadi klub yang lebih stabil.

Kini, hanya Liga Champions gelar yang bisa diraih Chelsea. Dan, jika Lampard berhasil memenangkan itu, keberhasilan tersebut akan membantu mengurangi kerugian dan memperbaiki citra klub.

Keberhasilan dalam kompetisi utama Eropa akan menutupi semua kekurangan tersebut dan bahkan dapat memberikan Lampard peran secara permanen lagi.

Namun di samping itu, ada daftar masalah yang harus diatasi oleh pelatih kepala interim tersebut.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 6 halaman

1. Membangun Kepercayaan Diri dalam Mencetak Gol

Masalah Chelsea saat melawan Liverpool pada Selasa kemarin bukanlah dalam menciptakan peluang, tetapi dalam menyelesaikannya.

Di bawah kepemimpinan sebelumnya, Chelsea rata-rata mencetak hampir dua gol setiap pertandingan - namun rasio tersebut hampir terbagi dua di bawah kepemimpinan Graham Potter.

Chelsea kini tidak memiliki striker ganas di depan gawang. Romelu Lukaku, sedang dipinjamkan ke Inter Milan.

Sementara Raheem Sterling perlu didorong untuk mengambil lebih banyak tanggung jawab dan Joao Felix membutuhkan hasil akhir yang baik untuk mendukung permainan menyerang yang menjanjikan.

3 dari 6 halaman

2. Mengelola Ego Pemain

Pertandingan melawan Real Madrid pada babak perempatfinal Liga Champions Kamis 13 April 2023 merupakan sebuah tantangan.

Pasalnya, Chelsea memiliki pemain-pemain mahal yang total skuadnya bernilai hampir £600 juta. Akan tetapi, melawan Madrid, Lampard harus memberitahu seluruh skuadnya bahwa hanya ada 11 pemain utama.

Mantan pemain internasional Inggris ini sering menjadi pemain cadangan dalam beberapa pertandingan penting di akhir kariernya.

Melansir Mirror, hal ini membuat Lampard tahu betul bagaimana rasanya, namun bagaimanapun ia harus mengharmoniskan opini yang terlalu tinggi dari ruang ganti yang terlalu ramai tersebut.

4 dari 6 halaman

3. Menemukan Kembali Performa Mount

Sulit untuk mengatakan secara pasti mengapa, namun Chelsea tampaknya bermain lebih baik ketika Mount ada di tim dan dalam kondisi terbaiknya.

Lampard berperan besar dalam perkembangannya di Derby Country dan kemudian di Chelsea, jadi mungkin dia dapat membuat Mount kembali tampil ganas.

5 dari 6 halaman

4. Menjaga Kante tetap Bugar

Hanya dengan pertandingan pertamanya sejak Agustus pada Selasa malam sudah cukup menunjukkan betapa berbedanya masa pemerintahan Potter jika Kante fit sepanjang musim ini. Kante masih menjadi pemain yang berperan pentingdi lini tengah meskipun usianya 31 tahun.

6 dari 6 halaman

5. Mendapatkan Dukungan Kembali dari Para Fans

Chant yang terus-menerus mengenai nama Abramovich dalam beberapa pertandingan terakhir telah menunjukkan kepada para pemilik baru bahwa uang tidak dapat membeli cinta suporter.

Tidak juga pengabdian bertahun-tahun, dan kehadiran Lampard di klub sebagai legenda pemain tidak cukup untuk memenangkan dukungan para penggemar.

Lampard perlu menunjukkan bahwa ada kembali arah yang jelas dalam organisasi yang telah terombang-ambing sejak aset Abramovich dibekukan tepat setahun yang lalu.

Ia dapat melakukannya dengan menambahkan sedikit semangat dalam penampilan dan mengembalikan sedikit gaya bermain Chelsea yang hilang musim ini.

Keyakinan Lampard pada pemain muda jebolan klub juga dapat membantu membangun semangat yang lebih kompak.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Frank Lampard adalah eks pemain sepak bola yang pernah membela beberapa klub. Kini, ia menjadi seorang pelatih di Everton
    Frank Lampard adalah eks pemain sepak bola yang pernah membela beberapa klub. Kini, ia menjadi seorang pelatih di Everton

    Frank Lampard

  • Chelsea Football Club musti menunggu hampir 50 tahun untuk kembali merengkuh trofi Liga Primer Inggris keduanya setelah pada musim 2004-2005
    Semua berita tim, statistik tim, transfer pemain dan lainnya tentang Chelsea FC yang memiliki julukan The Blues

    Chelsea

  • Graham Potter adalah seorang pelatih dan mantan pemain sepak bola profesional asal Inggris, yang kini menjadi kepala pelatih Chelsea.

    Graham Potter