Sukses

Top 3 Berita Bola: Beli Penyerang Mahal, MU Tumbalkan 2 Pemain

MU akan melepas dua pemain di bursa transfer musim panas 2023 jika sukses mendapatkan penyerang mahal.

Liputan6.com, Jakarta- Berita bola soal Manchester United yang akan mendatangkan penyerang baru berharga mahal di bursa transfer musim panas 2023 menjadi sorotan pembaca Liputan6.com sepanjang Selasa 14 Maret 2023. Pasalnya MU akan menumbalkan dua pemain.

Beberapa penyerang top yang dibidik MU antara lain Victor Osimhen dari Napoli, Dusan Vlahovic (Juventus), Harry Kane (Tottenham Hotspur) hingga Goncalo Ramos (Benfica).

Keempat pemain ini membutuhkan dana besar. MU harus membayar hampir 100 juta euro. Kedatangan striker mahal ini membuat manajer Erik ten Hag akan mendepak dua pemain depan.

Selain Anthony Martial, Anthony Elanga juga dikabarkan akan terbuang dari Old Trafford musim depan. Pemuda Swedia itu kemungkinan dipinjamkan ke klub lain yang bisa memberikan jaminan menit bermain.

Berita bola soal toilet Old Trafford yang dibanjiri air kencing juga jadi sorotan. Selain itu, pembaca Liputan6.com juga menyoroti rencana Real Madrid mendekati salah satu pemain incaran MU Jude Bellingham.

Simak top 3 berita bola terpopuler di Liputan6.com dalam kurun 24 jam terakhir di halaman berikutnya:

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 4 halaman

Beli Striker Top, MU Korbankan Dua Pemain

Rencana besar manajer Manchester United Erik ten Hag merekrut penyerang top berharga mahal di bursa transfer musim panas 2023 akan memakan korban. MU sudah berencana mengorbankan salah satu pemain mudanya.

Seperti diketahui Ten Hag memang menginginkan kehadiran penyerang nomor 9 yang bisa diandalkan. MU bakal membeli striker mewah pada musim panas 2023 setelah cuma mendapatkan Wout Weghorst di Januari 2023.

Selengkapnya

3 dari 4 halaman

Ucapan Cristiano Ronaldo Terbukti, Fans MU Mencak-mencak Toilet Old Trafford Dibanjiri Air Kencing

Cristiano Ronaldo pernah menyoroti infrastruktur Manchester United yang dinilainya kalah dari beberapa rival utama mereka di Eropa. Kepada Piers Morgan's TalkTV pada November 2022, dia mengatakan keluarga Glazer tidak peduli dengan klub.

"Saya pikir saya akan melihat hal-hal lain (ketika kembali pada 2021), teknologi dan infrastruktur," kata Ronaldo, yang kembali ke MU di musim panas 2021 setelah pergi pada 2009 lalu.

Selengkapnya

4 dari 4 halaman

MU Dipusingkan Manuver Real Madrid atas Pemain Incarannya di Musim Panas 2023

Gelandang berbakat Borussia Dortmund Jude Bellingham termasuk salah satu pemain yang diincar Manchester United di bursa transfer musim panas 2023. Perjuangan MU mendapatkan pemuda Inggris ini akan sangat berat setelah Real Madrid bergerak cepat.

Jude Bellingham saat ini menjadi salah satu gelandang paling potensial di Eropa. Masih berusia 19 tahun, Bellingham sudah jadi andalan utama di lini tengah Dortmund maupun timnas Inggris saat Piala Dunia 2022.

Selengkapnya

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.