Sukses

Satria Muda Hadiahi Hangtuah Kekalahan Perdana di IBL 2022

Hangtuah akhirnya menelan kekalahan di IBL 2022. Satria Muda yang menghentikan keperkasaan Hangtuah.

Liputan6.com, Jakarta- Laju mulus Amartha Hangtuah Jakarta di IBL 2022 terhenti. Hangtuah menelan kekalahan perdana saat bertemu Satria Muda Pertamina Jakarta di Seri II yang berlangsung di Bandung, Senin (31/1/2022) siang WIB.

Bertanding di GOR C-Tra Arena, SM menghadiahi Hangtuah kekalahan perdana dengan skor telak 85-67. Sebelumnya Hangtuah selalu memetik kemenangan dari lima laga.

Kunci kemenangan Satria Muda kali ini tak lepas dari start cemerlang. SM mampu unggul jauh 26-10 di kuarter pertama. Keunggulan 16 poin mampu dipertahankan sampai jeda babak pertama.

Memasuki kuarter ketiga Satria Muda terus memperlebar margin keunggulannya dimotori dua pemain lokal Antoni Erga dan Arki Dikania Wisnu.

SM memiliki modal keunggulan 23 poin saat memulai kuarter keempat. Hangtuah tak mampu mengejar ketertinggalan hingga laga usai. Mereka hanya bisa memangkas lima poin di kuarter keempat.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Arki

Arki di laga ini menyumbangkan 19 poin. Arga menyusul dengan 11 poin. Pemain asing SM Elijah Foster membuat 16 angka. Sedangkan William Tinsley menghasilkan double-double 15 poin dan 10 rebound.

Di kubu Hangtuah, Anton Waters Sr membuat 19 poin ditambah 10 rebound. Stevan Neno menyusul dengan 14 angka.

3 dari 3 halaman

Infografis Olahraga

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.