Sukses

Juventus Akui Ikut Bersaing dalam Perburuan Gelandang PSG

Juventus memuji kualitas gelandang PSG, Adrien Rabiot dan mencoba menjajaki kemungkinan mendatangkannya.

Liputan6.com, Turin - Juventus mengonfirmasi ketertarikannya kepada gelandang Paris Saint-Germain (PSG), Adrien Rabiot. Namun, I Bianconeri meredam rumor bakal membajak Paul Pogba dari Manchester United (MU).

Direktur Olahraga Juventus, Fabio Paratici, memuji Rabiot dan Pogba. Tapi, situasi yang berbeda di antara kedua pemain asal Prancis itu membuat Paratici berhati-hati dalam berkomentar.

"Pogba dan Rabiot adalah dua pemain yang bagus," ujar Paratici, seperti dikutip AFP.

"Pogba bersama kami selama bertahun-tahun, dia tumbuh di sini dan kami mencintainya, tetapi ia adalah pemain Manchester United," lanjut Paratici.

Paratici menyatakan, kontrak Rabiot akan habis bersama PSG pada Juni 2019. Juventus melihat ada peluang mendatangkan pemain berusia 24 tahun tersebut.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

2 dari 3 halaman

Puji Rabiot

"Rabiot pemain yang luar biasa, ada banyak klub yang menginginkannya. Kami sedang bergerak cepat, tidak hanya untuknya, tetapi ada target lain dalam pertimbangan kami," papar Paratici.

"Kami akan membicarakannya dengan Maurizio (Sarri) dan mencoba menemukan target yang tepat bersama untuk tim yang ingin kita lihat," terangnya.

3 dari 3 halaman

Tunjuk Sarri

Juventus telah menunjuk Maurizio Sarri sebagai pengganti Massimiliano Allegri di kursi pelatih. Mendatangkan Sarri tak lain karena tujuan I Bianconeri untuk bermain lebih menyerang.

Saksikan video pilihan di bawah ini

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.